
Bola.net - Sebuah pujian diungkapkan Pelatih Arema FC, Fernando Valente, kepada kelompok suporter Persebaya Surabaya, Bonek. Valente menyebut, hal yang ditunjukkan Bonek pada laga antara Persebaya Surabaya dan Arema FC merupakan sebuah hal yang sangat positif.
"Saya harus mengucapkan terima kasih kepada suporter Persebaya (Bonek, red). Sepak bola tidak bisa dijadikan ajang peperangan," ucap Valente.
"Tentu, kita semua tahu bahwa pertandingan ini adalah derbi. Namun, sepak bola merupakan permainan untuk kesenangan dan dinikmati," sambungnya.
Arema FC sebelumnya bertandang ke kandang Persebaya Surabaya, pada pekan ke-13 BRI Liga 1 2023/2024. Dalam laga yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (23/09), mereka kalah 1-3 dari Persebaya Surabaya.
Gawang Arema FC pada laga ini dibobol oleh Bruno Moreira, Jose Ze Valente, dan Dusan Stevanovic. Sementara, gol tunggal Arema FC dicatatkan Dedik Setiawan.
Pertemuan antara kedua tim, yang biasa disebut Derbi Jatim ini, kerap berlangsung panas, bahkan sampai di luar lapangan. Namun, hal tersebut tak terjadi dalam Derbi Jatim kali ini.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Jadi Contoh Dunia
Valente juga memuji sikap Bonek dalam laga Derbi Jatim ini. Pelatih asal Portugal tersebut menilai bahwa yang ditunjukkan Bonek pada laga ini merupakan hal yang bisa menjadi contoh di sepak bola di seluruh dunia.
"Yang ditunjukkan suporter Persebaya ini adalah yang dibutuhkan sepak bola Indonesia. Bukan hanya di Indonesia, tapi juga di seluruh dunia," tutur Valente.
"Selamat kepada para suporter Persebaya. Menurut saya, sepak bola adalah sebuah pesta, bukan perang," ia menambahkan.
Terima Kasih kepada Bonek
Selain atas sikap respek mereka sepanjang Derbi Jatim, Valente juga mengucapkan terima kasih kepada Bonek untuk hal lain. Pelatih asal Portugal ini berterima kasih kepada Bonek atas sambutan dan dukungan kepada putranya.
Fernando Valente merupakan ayah dari Ze Valente. Ze Valente sendiri merupakan pemain Persebaya Surabaya musim ini.
"Anak saya adalah pemain yang bagus dan juga orang baik. Ia menjalani satu bab indah dalam hidupnya di sini, di Indonesia. Terima kasih," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Arema FC Dikalahkan Persebaya, Valente Akui Timnya Buat Banyak Kesalahan
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor BRI Liga 1 2023/2024
- Nyaris Setahun Berlalu, Ini 5 Musisi Indonesia yang Sempat Menyuarakan Tragedi Kanjuruhan
- 5 Faktor yang Membuat Persebaya Surabaya Menang 3-1 Lawan Arema FC: Serangan Ganda dari Kiri!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07
MOST VIEWED
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
- BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
- Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

