
Bola.net - Erwin Ramdani menyadari bahwa persaingan untuk posisi gelandang di Persib Bandung sangat ketat. Akan tetapi, dia memutuskan bertahan dan bersaing walau mendapat tawaran untuk pindah dari beberapa klub lain.
"Sebenarnya ada tim yang secara langsung menawari saya, tapi saya tidak terlalu merespons tawaran itu karena saya ingin tetap di Persib Bandung," tegas Erwin Ramdani saat dihubungi Kamis (12/8/2021).
Erwin tidak tergoda pindah meskipun persaingan di Persib ketat dan akan makin sulit menembus starting XI di setiap pertandingan. Namun, pemain bernomor punggung 93 tersebut mengaku malah merasa tertantang.
"Ya, memang persaingan di Persib sangat berat dan sengit. Kami tahu di setiap lini sama-sama-sama memiliki banyak pemain berkualitas dan ada di level yang sama. Tapi, saya berpikir yang penting melakukan yang terbaik dan maksimal di setiap latihan," ujar Erwin.
Tidak Ambil Pusing
Terlebih, sambung Erwin, kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 nanti kemungkinan jadwalnya padat. Dia meyakini ada peluang untuk bisa menunjukkan kemampuannya sebagai gelandang di Persib.
"Jadi saya tidak terlalu ingin mengambil pusing dengan persaingan, yang penting saya bisa memberikan yang terbaik untuk Persib Bandung dan bisa menjadi juara. Yang pasti, apabila kemampuan saya dibutuhkan, saya siap," tegas Erwin.
Bali United Paling Diwaspadai
Tentang peta kekuatan lawan di BRI Liga 1 2021/2022, Erwin menilai Bali United merupakan salah satu tim yang paling harus diwaspadai karena persiapannya sudah matang.
Sedang tim-tim lain, lanjut Erwin, tidak bisa diprediksi karena secara persiapan semua tim sama dengan Persib Bandung.
"Kami tidak bisa prediksi dan antisipasi karena kami tidak tahu kesiapan tim yang lain karena sama seperti kami melakukan aktivitas yang dibatasi. Tapi saya lihat Bali United yang harus lebih diantisipasi karena secara organisasi sangat baik. Persiapan mereka juga lebih siap karena akan main di kompetisi Asia," ucap Erwin.
Disadur dari Bola.com (Penulis: Yus Mei Sawitri, 13 Agustus 2021)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Aji Santoso Ciptakan Persaingan Sehat dalam Skuad Persebaya
- Berkembang Signifikan, Pemain Muda Persebaya Butuh Jam Terbang
- Makna Logo BRI Liga 1 2021/2022: Buat Sepak Bola Indonesia Terbang Tinggi
- Persebaya Alami Krisis Bek Kanan, Aji Santoso Coba Sejumlah Alternatif
- Tak Bisa Gelar Uji Coba selama PPKM, Persela Tak Kehabisan Akal
- Alasan BRI Jadi Sponsor Utama Liga 1 2021/2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
