
Bola.net - Manajer Ipswich Town, Paul Lambert, mengakui potensi besar yang dimiliki bek tengah Elkan Baggott. Bahkan, dia siap mempertahankan pilar Timnas Indonesia U-19 itu klub.
Elkan Baggott kini tengah menjadi buah bibir media Inggris. Sebab, pemain berusia 18 tahun tersebut disebut-sebut menarik perhatian klub Premier League.
Nama Elkan Baggott dalam beberapa pekan terakhir dikaitkan dengan sejumlah klub Premier League. Pemain Timnas Indonesia U-19 diburu Leeds United hingga West Ham United.
Bahkan, West Ham United menjadi yang paling serius sejauh ini dalam perburuan jasa Elkan Baggott. West Ham bertekad membayar 300 ribu pounds atau Rp5,7 miliar untuk mengamankan jasa Elkan Baggott.
"Tugas saya adalah membantu dan membawa mereka menembus tim senior. Mereka masih muda dan merupakan pemain yang yang menunjukkan kinerja bagus," kata Lambert seperti dikutip TWTD, Sabtu (16/1/2021).
"Elkan bermain sangat bagus. Saya memahami jika ada banyak orang yang memperhatian dan melihat potensi yang dimilikinya. Anda tentunya tidak ingin mereka meninggalkan klub ini dan itu sudah pasti," tegas Lambert.
Elkan Baggott saat ini masih terikat kontrak sampai 30 Juni 2021. Namun, Elkan Baggott sudah memiliki kesempatan untuk membuka jalur negosiasi dengan klub lain.
Saran Indra Sjafri
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, berharap Elkan Baggott tidak salah pilih klub. Indra Sjafri menyarankan, agar Elkan Baggott memilih klub yang berani memberikan kesempatan bermain lebih banyak.
"Kalau menurut saya, Elkan Baggot akan memilih klub yang bisa menjadikan dia lebih baik dengan diberikan kesempatan bermain. Sebab, dia juga masih muda dan masih akan berkembang dan meningkat kualitasnya," tutur Indra Sjafri.
Elkan Baggott sejauh ini baru membukukan satu kali penampilan selama 90 menit bersama Ipswich Town. Debutnya bersama tim senior itu terjadi saat membantu The Blues menang 2-0 atas Gillingham FC di EFL Trophy.
Sumber: TWTD
Disadur dari Bola.com (Penulis: Zulfirdaus Harahap/Editor: Benediktus Gerendo, 17 Januari 2021)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
LATEST UPDATE
-
Asia 22 Januari 2026 03:33 -
Liga Champions 22 Januari 2026 03:21 -
Liga Champions 22 Januari 2026 03:03 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480072/original/018787700_1769027353-al-nassr-cristiano-ronaldo-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
