
"Kami harus segera bangkit. Hasil imbang pada pertandingan lalu biarlah berlalu," ujar pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija.
"Kami harus melanjutkan perjalanan kami di kompetisi ini dengan lebih baik lagi," sambungnya.
Milo menyebut, dalam pertandingan di Gresik, ia berharap anak asuhnya bisa mencetak banyak peluang. Semakin banyak peluang yang ada, semakin besar peluang mereka mencetak gol.
"Kami akan berusaha sebaik mungkin. Kami akan gigih dalam bermain demi bisa menciptakan peluang-peluang ini," tutur pelatih asal Bosnia tersebut.
Arema Cronus bakal menghadapi Persegres Gresik United pada laga pekan ke-22 ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Tri Dharma Petrokimia Gresik, Jumat (07/10) besok.
Sebelumnya, Arema Cronus gagal mengkudeta Madura United dari puncak klasemen sementara ISC A pada laga pekan ke-21. Ini menyusul hasil imbang tanpa gol yang mereka raih kala menjamu Mitra Kukar, Jumat (30/09). Padahal, beberapa jam sebelumnya, Madura United juga hanya bermain imbang 1-1 kala melawat ke kandang Pusamania Borneo FC (PBFC).
Saat ini, Arema Cronus berada di posisi kedua klasemen sementara ISC A 2016. Mereka mengumpulkan 40 poin dari 21 pertandingan. Mereka berselisih satu poin lebih sedikit ketimbang Madura United.
Sementara itu, pernyataan Milo diamini Marcio Teruel. Gelandang Arema Cronus ini mengaku sudah tak lagi memikirkan kegagalan timnya memenangi laga kontra Mitra Kukar.
"Kami memang tak beruntung tidak bisa mencetak gol pada pertandingan sebelumnya. Namun, saat ini, fokus kami hanya untuk pertandingan lawan Persegres Gresik United," aku pemain asal Brasil tersebut.
"Kami telah mempersiapkan diri jelang pertandingan lawan Gresik. Kami sudah berlatih keras selama ini. Kami harap bisa meraih kemenangan pada pertandingan ini," tandasnya. [initial]
Jangan Lewatkan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 November 2024 13:47 -
Bola Indonesia 30 Agustus 2024 02:08Milomir Seslija Bongkar Biang Buruknya Permainan Persis Solo: Hilang Fokus
-
Bola Indonesia 30 Agustus 2024 02:00Manfaatkan Jeda Kompetisi, Persis Solo Gelar TC di Yogyakarta
MOST VIEWED
- Daftar Lengkap Pemenang FIFA Puskas Award: Dari Cristiano Ronaldo, Pemain Malaysia, hingga Peluang Rizky Ridho
- Kata-Kata Berkelas Rizky Ridho Usai Masuk Nominasi Puskas Award 2025: Jujur, Saya Tidak Pernah Membayangkan Akan Sejauh Ini
- Gol Spektakuler Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Sejajar dengan Declan Rice dan Lamine Yamal
- Frans Putros Merespon Isu Bojan Hodak Bakal Latih Timnas Indonesia: Saya Harap Dia Tetap di Persib
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2554118/original/079807900_1545409123-Pintu_tol_Palimanan_Cipali_arah_ke_Jawa_Tengah_mulai_dipadati_kendaraan_menyambut_Libur_Natal_dan_Tahun_Baru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5407491/original/017450100_1762743813-sm4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5414519/original/079835700_1763291145-WhatsApp_Image_2025-11-16_at_17.32.47.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5409230/original/052070400_1762849733-Banner_Infografis_Bullying.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3328495/original/048029100_1608392252-Foto_Istimewa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5414393/original/056539900_1763280043-Screenshot_2025-11-16_145808.png)

