
"Tidak ada masalah dengan persaingan. Ini hal biasa saja," ujar Benny Wahyudi.
"Mungkin pelatih punya pemikiran dengan tambahan pemain maka lini pertahanan kita bakal tambah kuat," sambungnya.
Menurut Benny, ia tak memiliki persiapan khusus untuk bisa memenangi persaingan ini. Pemain berusia 30 tahun ini menegaskan menyerahkan semua keputusan pada tim pelatih.
"Yang penting saya berlatih seperti biasa saja," tuturnya.
Sebelumnya, dalam persiapan jelang laga kontra Vietnam, pada ajang uji coba, tim pelatih timnas memanggil sejumlah nama baru. Tiga di antara nama baru itu adalah I Putu Gede Juni Antara, Abdul Rahman Sulaeman dan Manahati Lestusen.
I Putu Gede Juni Antara merupakan pemain dengan posisi yang sama dengan Benny yaitu fullback kanan. Sementara, meski naturalnya sebagai bek tengah, Manahati Lestusen juga bisa digeser bermain di sektor fullback.
Indonesia bakal menghadapi Vietnam pada laga uji coba jelang berlaga di Piala AFF 2016. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu (09/10) mendatang.
Sementara itu, menanggapi pemanggilannya, Benny mengaku senang. Ia tak risau tak bisa membela timnya melakoni laga pekan ke-22 ISC A 2016 kontra Persegres Gresik United.
"Fokus saja ke Timnas. Tak ada pilihan lain. Pasalnya, pemain yang dipanggil ke Timnas dipastikan tidak boleh turun di ISC. Sudah ada aturannya," tandasnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...