Bola.net - - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco buka suara tentang aksinya melarang tim medis merawat Ryuji Utomo. Teco beralasan, dia tidak mau kehilangan Ryuji demi mempertahankan keunggulan timnya atas Sriwijaya FC (SFC).
Laga antara Persija melawan SFC digelar di Stadion Wijaya Mukti, Cikarang, Jumat (17/6/2017) malam. Dalam pertandingan tersebut, Persija bisa unggul cepat di menit ke tiga melalui Willian Pachecho.
Namun, para penggawa Macan Kemayoran (julukan Persija) sempat terlihat kelelahan pada babak kedua. Pasalnya, mereka memang baru bertanding melawan Perseru Serui tiga hari sebelumnya.
Alhasil, salah satu bek Persija yakni Ryuji sempat tumbang. Namun saat akan mendapat perawatan, Teco justru meminta tim medis agar tidak masuk lapangan.
"Ryuji pemain muda, dia punya karakter keras, pasti dia tidak cedera. Terus Persija memimpin 1-0, saya tidak mau hilang stopper," ujar Teco usai pertandingan.
Bagi Teco, keluarnya Ryuji bisa membahayakan gawang timnya. Terlebih saat itu Persija cuma unggul satu gol dan tim lawan memiliki striker-striker yang tajam.
"Kalau stopper keluar dari lapangan, Persija main dengan 10 pemain. Tanpa stopper itu bahaya karena di Sriwijaya ada Alberto Goncalves. Kami tidak boleh draw, kami harus menang," katanya.
Pada akhirnya, Persija mampu mempertahankan keunggulan 1-0 hingga peluit panjang dibunyikan. Kemenangan ini membuat Macan Kemayoran kini menempati posisi empat klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 18 poin.
Jangan Lewatkan!
- Andritany Jadi Salah Satu Kunci Kekokohan Benteng Persija
- Kerja Keras Jadi Kunci Rangkaian Kemenangan Persija
- Ariel Tatum Siapkan Hadiah Spesial Jika Ryuji Cetak Gol
- Ariel Tatum Ketagihan Nonton di Stadion
- Romantis, Ariel Tatum Dukung Ryuji dengan Kaos Khusus
- Gol William Pacheco Antar Persija ke Papan Atas Liga 1
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 15:59
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...