
Bola.net - Teka-teki mengenai klub mana yang akan dibela Nicolas Pepe musim depan mulai terkuak. Sang pemain diberitakan akan bergabung dengan rakasasa Serie A, Napoli musim depan.
Winger 24 tahun itu mencuri perhatian publik Eropa musim lalu. Ia berhasil menunjukkan performa yang sangat tajam di lini serang Lille, di mana ia total mengemas 22 gol di Ligue 1 musim lalu.
Berkat performa apiknya itu, Pepe mulai dilirik banyak klub di musim panas ini. Dua klub asal Inggris, Manchester United dan Liverpool diberitakan sangat tertarik untuk menggunakan jasanya.
Namun Daily Mail mengklaim, Pepe tidak akan pindah ke Inggris pada musim panas ini. Ia diberitakan lebih dekat untuk bergabung dengan Napoli.
Simak situasi transfer Pepe selengkapnya di bawah ini.
Tawaran Serius
Menurut laporan tersebut, Liverpool dan Manchester United tidak melakukan pendekatan yang serius terhadap Pepe di musim panas ini.
Mereka disebut hanya menanyakan mahar transfer sang winger. Namun mereka tidak pernah mengajukan tawaran untuk pemain Timnas Pantai Gading tersebut.
Di sisi lain, Napoli diberitakan benar-benar serius mendatangkan Pepe. Mereka menjadi satu-satunya tim yang mengajukan tawaran konkret untuk sang pemain.
Skema Pembelian
Menurut laporan tersebut, Napoli menawarkan skema pembayaran berbeda untuk pembelian Pepe ini.
Mereka diberitakan tidak mampu membayar 70 juta pounds yang ditetapkan Lille, Untuk itu mereka mengajukan skema tukar tambah untuk sang pemain.
Mereka berencana membayar sebesar 45 juta pounds untuk sang winger di mana mereka juga menambahkan penyerang muda mereka, Adam Ounas dalam kesepakatan tersebut.
Beli Pemain Lagi
Menurut rumor yang beredar, Napoli ingin menambah amunisi lini serang mereka lagi di musim panas ini.
Mereka dirumorkan tengah mendekati penyerang Inter Milan, Mauro Icardi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)

