
Bola.net - Erling Haaland menyuguhkan performa fantastis ketika membantu Manchester City menundukkan West Ham (2-0) dalam duel perdana Premier League 2022/23, Minggu (7/8/2022).
Laga tersebut sekaligus menjadi laga debut Haaland di Liga Inggris. Striker 22 tahun ini mencetak dua gol di menit ke-36 dan ke-65, keduanya berawal dari pergerakan khas striker top.
Permainan Haaland jelas patut diacungi jempol. Bagaimanapun, tidak mudah bagi pemain baru untuk beradaptasi di Premier League, terlebih untuk pemain muda.
Haaland ditarik di menit ke-78 di pertandingan tersebut. Performanya cukup apik, tapi dia sendiri mengaku kurang puas.
Harusnya lebih, tapi oke
Haaland mengaku cukup puas dengan performanya. Musim masih begitu dini, jadi permainannya belum benar-benar mencapai level maksimal. Namun, dua gol debut di Liga Inggris tentu memuaskan.
"Ini awal yang bagus. Musim masih dini, jadi bagus bisa mendapatkan menit bermain untuk kaki-kaki ini," buka Haaland di Sky Sports.
"Kami melihat potensi tim melawan Bayern [di pramusim]. Lalu lawan Liverpool performa saya sedikit menurun, tapi seharusnya itu akan membaik dengan lebih banyak pertandingan."
"Operan-operan itu akan datang. Seharusnya saya bisa mencetak lebih banyak gol hari ini, tapi ini awal yang bagus," imbuhnya.
Gal perlu cemas
Lebih lanjut, Haaland yakin betul bahwa kombinasinya dengan pemain-pemain Man City yang lain akan terus membaik. Dia tahu bahwa tim bisa terus membaik dan mencapai level tertinggi.
"Ini soal koneksi di sesi latihan setiap hari dan melatihnya setiap hari. Kami akan jadi lebih baik dari sekarang, saya tidak khawatir," sambung Haaland.
"Tentu ini momen besar bagi saya, debut di kompetisi, kami harus terus melaju," tutupnya.
Sumber: Sky Sports
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Terlalu Kuat dan Cepat, Erling Haaland Bisa Bikin Lawan Patah Semangat!
- Lihat Aksi Erling Haaland, Guardiola Jadi Ingat Messi!
- Arsenal dan Liverpool Bersaing Dapatkan Tanda Tangan Winger Muda Milik Villarreal
- Eks Bek Chelsea: Trent Alexander-Arnold Jelek Banget Kalau Bertahan
- Chelsea atau Manchester United, Frenkie De Jong? Ya Chelsea Lah!
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

