
Bola.net - - Legenda Manchester United Ryan Giggs mendukung Setan Merah untuk mendatangkan Gareth Bale dari Real Madrid musim depan.
Bale sudah sejak lama dikait-kaitkan dengan Setan Merah. Bahkan ia sempat dikabarkan bisa jadi alat untuk memuluskan transfer David De Gea ke Santiago Bernabeu.
Kans United untuk bisa merekrut Bale terbuka lebar pada musim panas ini. Pasalnya pemain asal Wales itu menyatakan siap meninggalkan Madrid demi mencari jatah main secara reguler.
Hal itu diungkapkanya usai membawa Madrid juara Liga Champions 2018. Di pertandingan itu ia tampil sebagai pemain pengganti dan mencetak dua gol penting.
Bikin Giggs Senang

Kabar yang mengaitkan Bale dengan MU ini disambut positif oleh Giggs. Ia mengaku mendukung klub untuk merekrutnya, apalagi ia menilai winger 28 tahun itu memang pantas bermain di Old Trafford.
“Saya akan menjadi penggemar United yang bahagia, itu pasti," seru Giggs pada South China Morning Post.
“Saya rasa ia adalah pemain Man United. Saya pikir para penggemar akan mencintainya," klaimnya.
"Para Penggemar akan memujanya tetapi sekali lagi, seperti saya katakan, ia ada di klub di mana ia memenangkan tiga Liga Champions jadi mengapa kamu pergi?”
Tentang Opsi Bertahan

Sebelumnya muncul kabar bahwa Bale tak akan buru-buru memutuskan meninggalkan Santiago Bernabeu. Ia baru akan membuat keputusan setelah setelah pihak klub mengangkat pengganti Zinedin Zidane.
“Saya pikir sudah ada pembicaraan selama tiga tahun terakhir terkait kepindahan Gareth. Saya pikir ia ada di klub yang tepat tapi tentu saja ia ingin bermain,” seru Giggs.
"Musim lalu ia frustrasi dan saya bisa mengerti itu, tetapi dengan manajer baru, saya yakin ia akan menunggu untuk melihat bagaimana ia melakukannya dan melihat apakah ia bagian dari rencana manajer baru," tuturnya.
Video Menarik

Gareth Bale diprediksi akan sulit digaet Manchester United. Kenapa?
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 November 2025 09:11Amarah Dyche Meledak Usai Laga Nott Forest vs Man Utd: Wasit Beri MU Hadiah!
-
Liga Inggris 2 November 2025 06:39Mohamed Salah Cetak 250 Gol untuk Liverpool, Bawa Tim Bangkit
-
Liga Inggris 2 November 2025 06:25
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 2 November 2025 09:42 -
Liga Italia 2 November 2025 09:23 -
Liga Inggris 2 November 2025 09:11 -
Bola Dunia Lainnya 2 November 2025 09:09 -
Liga Inggris 2 November 2025 09:05 -
Tim Nasional 2 November 2025 08:14
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Pengakuan Jujur Rashford: Cuma Satu Pelatih MU yang Dicintainya, dan itu Bukan Ten Hag!
- Manchester United Tak Akan Belanja Besar di Januari, Ruben Amorim Dapat Target Jelas
- Dibongkar Michael Carrick: Ini Rahasia Taktik Ruben Amorim di MU yang 'Nyalakan' Kembali Mesin Tua Casemiro
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
- Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
- 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
- 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399923/original/030310100_1762048214-Bupati_Pati_Sudewo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399908/original/075715600_1762043593-Truk_BBM_di_Cianjur_terbakar.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399906/original/082751800_1762042596-Gempa_guncang_Gunungkidul_DI_Yogyakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4926745/original/013366300_1724483786-20240824_125657.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399886/original/074074600_1762038611-Murid_SD_di_Papua_minum_dari_botol_bekas_cuci_piring.jpg)

