Giggs Tegaskan Ogah Tukangi Tim Premier League Ini

Giggs Tegaskan Ogah Tukangi Tim Premier League Ini
Ryan Giggs (c) AFP

Bola.net - - Mantan bintang Manchester United, Ryan Giggs, mengkonfirmasi bahwa ia tidak akan menggantikan posisi Paul Clement di Swansea City.

Clement dipecat oleh penghuni dasar klasemen Premier League tengah pekan ini, usai menangani tim Wales kurang dari setahun.

Giggs sempat dikaitkan dengan Swans, sebelum mereka akhirnya mereka menunjuk pelatih asal Amerika Serikat, Bob Bradley.

Giggs mengatakan di Sky Sports News: "Tidak, saya sudah pernah bicara dengan mereka sebelumnya. Terakhir sebelum mereka menunjuk Bob Bradley."

Ryan GiggsRyan Giggs

Ditanya soal apa yang membuat Swansea tampil buruk musim ini, Giggs menyebut: "Saya tidak tahu, saya tidak ada di dalam klub namun yang jelas dalam beberapa tahun terakhir mereka menjalankan klub dengan baik, bermain dengan cara yang benar, dan cukup solid sebagai tim Premier League."

"Namun semuanya sulit sekarang, anda lihat mereka ada di papan bawah. Setiap tahun bertambah sulit, mereka kehilangan pemain bagus, bukan begitu?"

"Mereka kehilangan Sigurdsson, Llorente, dan mungkin takkan pernah bisa menggantikan mereka. Hal semacam ini selalu menjadi masalah."