
Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola mengatakan bahwa Alexis Sanchez adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Dia juga memberikan pujian kepada Jesus Navas yang head-to-head melawan winger Arsenal itu.
Manchester City dan Arsenal hanya mampu bermain imbang 2-2 saat kedua tim bertemu di Emirates. Leroy Sane mengejutkan tuan rumah lewat gol cepatnya pada menit kelima sebelum Theo Walcott menyamakan kedudukan pada menit ke-40.
Namun gol dari Walcott itu dengan cepat dibalas oleh Sergio Aguero yang membuat keunggulan 2-1 untuk City bertahan hingga babak pertama berakhir. Di babak kedua, The Gunners menyamakan kedudukan lewat gol dari Shkodran Mustafi.
Usai pertandingan, salah satu pemain yang mendapatkan pujian adalah Jesus Navas yang kali ini tampil sebagai bek kanan. Di posisi itu, Guardiola menyebut dia sukses mengatasi ancaman dari pemain yang menurutnya adalah salah satu yang terbaik, Alexis Sanchez.
Guardiola et Sanchez à la fin du match ! 🙈 #ARSMCI pic.twitter.com/Jao14vWUI6
— Manchester City FR (@MCIFrance) April 2, 2017
"Saya ingin memberikan selamat kepada Jesus Navas yang luar biasa melawan salah satu pemain terbaik di dunia, Alexis Sanchez. Sanchez salah satu winger alami terbaik," ujarnya.
"Saya memainkan Navas karena Bacary Sagna cedera dan Pablo Zabaleta tak siap, dan Navas selalu layak yang terbaik karena dia sosok luar biasa dan saya bahagia dengannya," sambungnya.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...