
Bola.net - Legenda Manchester United, Wayne Rooney memberikan sebuah wejangan kepada Aaron Wan-Bissaka. Ia menyebut sang bek harus tampil tanpa mengenal rasa takut di Old Trafford pada musim depan.
Bek berusia 21 tahun itu diyakini menjadi pembelian kedua Manchester United musim ini. Ia diberitakan akan didatangkan dari Crystal Palace dengan mahar sekitar 50 juta pounds.
Wan-Bissaka diyakini akan menjadi bek kanan utama Manchester United musim depan. Ia akan menggantikan Antonio Valencia yang memutuskan hengkang dari Old Trafford pada musim panas ini.
Rooney sendiri percaya sang bek bakal menjadi pemain yang krusial bagi United di masa depan. "Pesan saya untuk dia [Wan-Bissaka]? Bermainlah tanpa kenal rasa takut," buka Rooney kepada Sky Sports.
"Manchester United adalah sebuah klub yang fantastis. Klub ini bisa dikatakan menjadi salah satu klub sepakbola terbaik di dunia saat ini."
"Dia harus menerima fakta tersebut dan ia juga harus menerima budaya di Manchester United."
"Ia harus mempelajari sejarah panjang yang dimiliki klub ini dan ia harus memberikan permainan terbaiknya untuk klub ini musim depan."
Baca lanjutan komentar Rooney untuk Wan-Bissaka di bawah ini.
Optimis Sukses
Rooney sendiri merasa optimis bahwa Wan-Bissaka akan menjelma menjadi pemain yang hebat bagi United di masa depan.
Ia percaya bahwa sang bek berada di tangan yang tepat untuk bisa menjelma menjadi salah satu pemain terbaik di dunia di masa depan.
"Saya yakin jika ia terus belajar di United maka ia akan baik-baik saja. Saya juga yakin para pelatih di klub akan membimbingnya dengan tepat." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...