
Bola.net - - Gelandang muda timnas Inggris, Dele Alli saat ini sedang dalam investigasi FIFA. Alli dituding melakukan gerakan agresif dengan mengacungkan jari tengah kepada wasit di laga melawan Slovakia.
Atas kasus tersebut, Alli mendapatkan sebuah pembelaan dari rekan satu timnya yaitu penyerang Jamie Vardy. Pemain asal klub Leicester City ini yakin apa yang dilakukan oleh Alli tidak punya niat yang buruk.
"Jari tengah Alli? Ayolah, itu bukan tindakan yang berbahaya, bukan? Itu hanya sesuatu yang sudah dihembuskan keluar dari proporsinya," kata Vardy dikutip dari Soccerway.
"Dia melakukannya untuk Walks [Kyle Walker] dan dia sudah membalasnya di twitter. Itu hanya sebuah olok-olokan yang tidak berbahaya. Mereka terlalu tertawa dan terbelalak. Begitulah kondisinya," sambungnya.
Alli sendiri memang membantah bahwa gestur jari tengah ia tujukan kepada wasit. Ia memang mengacungkan kepada Walker, rekan satu timnya di Tottenham yang kini pindah ke Man City. Bahkan, keduanya saling berbalas olok-olokan di twitter.
Morning @dele_official 😂😂😂 pic.twitter.com/Bl1pl3tYxu
— Kyle Walker (@kylewalker2) September 5, 2017
Vardy sendiri yakin bahwa Alli tidak berbohong dalam hal ini. Menurutnya, hubungan Alli dengan Vardy memang dekat. Mereka ingin mencairkan ketegangan yang terjadi selama pertandingan dengan gestur tersebut.
"Itu mungkin jasa satu-satunya kesempatan mereka untuk bercanda, di timnas Inggris," tandas Vardy.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:31Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
-
Liga Italia 13 Desember 2025 10:01Ungguli Mike Maignan hingga Lautaro Martinez, Jamie Vardy Cetak Sejarah di Serie A
-
Piala Dunia 12 Desember 2025 16:57Jadwal Timnas Inggris: Uji Nyali Lawan Jepang dan Uruguay Sebelum ke Piala Dunia 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)

