
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan bahwa timnya tak takut dengan kekalahan setelah dibanding-bandingkan dengan Arsenal yang tak sekali pun kalah pada muisim 2003-04 silam.
Musim ini Liverpool sudah tampil sebanyak 19 kali di Premier League, 18 laga di antaranya berakhir dengan kemenangan untuk The Reds, sedangkan satunya berakhir imbang.
Dengan masih belum terkalahkan memasuki paruh kedua musim, Liverpool pun digadang-gadang bisa menyamai prestasi gemilang yang pernah ditorehkan Arsenal.
Masih Mungkin Kalah
Klopp mengakui bahwa meski ia tak berpikir akan bisa menyamai prestasi Arsene Wenger bersama Arsenal, tapi sosok asal Jerman itu menegaskan bahwa timnya tak takut mengalami kekalahan.
"Anda tak takut kalah pada situasi yang kami alami tapi Anda tahu bahwa itu memungkinkan terjadi, kalah adalah satu dari tiga kemungkinan hasil akhir. Anda menang, imbang, atau kalah," ujar Klopp seperti dikutip Goal International.
"Saya tak yakin apa yang dipikirkan Arsene Wenger dulu ketika mereka menjadi Invincibles, jika dia tahu sebelum laga bahwa dia akan menang," sambungnya.
"Sayangnya saya tak seperti ini, senang rasanya jika saya mengetahuinya sebelum laga. Namun saya hanya bisa katakan bahwa kami tak takut kalah, saya tak pernah takut, itu merupakan sebuah kemungkinan tapi saya tak takut," tegasnya.
Performa Kurang Meyakinkan
Lebih lanjut, Klopp mengakui bahwa tim asuhannya tak menunjukkan performa memuaskan dalam laga terakhir kontra Wolverhampton, di mana mereka hanya bisa menang 1-0 berkat gol Sadio Mane.
"Kami tak senang dengan semua bagian dari laga itu. Kami senang dengan hasilnya, tapi laga tersebut menunjukkan bahwa kami memiliki banyak ruang yang harus diperbaiki, Anda tak harus super cerdas untuk bisa melihatnya," tutur Klopp.
"Saya sangat senang dengan hasilnya tapi kami harus memperbaiki performa kami. Kami tak pernah melakukannya dan harusnya tak mulai berbohong pada diri sendiri bahwa semuanya baik-baik saja ketika nyatanya tidak, karena kami harus memastikan bahwa kami makin berkembang," tukasnya.
Sumber: Goal International
Jangan Lewatkan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)

