
Bola.net - Sebuah pengakuan mengejutkan dibuat oleh Lionel Messi. Mega Bintang Barcelona itu mengaku merindukan sosok Cristiano Ronaldo di skuat Real Madrid.
Selama hampir satu dekade terakhir, ada persaingan yang intens antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Kedua pemain ini selalu bersaing untuk menjadi pemain terbaik di dunia.
Namun sejak tahun lalu rivalitas kedua pemain ini menurun. Hal ini disebabkan keputusan Cristiano Ronaldo untuk meninggalkan Real Madrid untuk bergabung dengan Juventus.
Messi secara terbuka mengakui bahwa ia merindukan sosok pemain Portugal itu. "Saya sebenarnya ingin ia melanjutkan karirnya di Real Madrid," ujar Messi kepada RAC 1.
Baca pengakuan lengkap mega bintang Barca itu di bawah ini.
Persaingan Sehat
Messi mengaku bahwa dalam dua musim terakhir ia merasa kehilangan sosok Ronaldo.
Ia menilai bahwa tanpa kehadiran Ronaldo, persaingan timnya dengan Real Madrid menjadi sedikit lebih hampa.
"Dia [Ronaldo] menjadikan rivalitas kedua tim ini [Barcelona dan Real Madrid] baik di El Clasico maupun La Liga menjadi lebih menarik."
Tetap Tangguh
Messi menyebut kepergian Ronaldo tentu memberi dampak kepada Real Madrid. Namun ia percaya Real Madrid tetap menjadi tim yang tangguh tanpa kehadiran Ronaldo.
"Real Madrid akan terus menjadi pesaing kami karena mereka memiliki sejumlah pemain yang sangat bagus. Namun saya sudah bilang bahwa mereka pasti merasa kehilangan sosok yang penting seperti Ronaldo di tim mereka."
"Namun mereka memiliki sejumlah pemain yang membuat mereka cukup tangguh untuk menjadi penantang gelar, karena sepanjang sejarah mereka selalu memiliki pemain-pemain yang sangat bagus di tim mereka." ia menandaskan.
Bersaing
Meski sudah berbeda negara, masih ada persaingan antara kedua pemain terbaik dunia ini.
Mereka menjadi nominasi untuk penghargaan Ballon d'or 2019 bersama Virgil van Dijk.
(RAC 1)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

