Kiper Terbaik di Dunia Menurut Pickford Adalah De Gea
24-09-2018 00:21
| David de Gea

David De Gea © AFP
Bola.net - Kiper timas Inggris Jordan Pickford memuji David De Gea sebagai kiper terbaik di dunia saat ini.
Kiper asal Spanyol itu sudah sering membuktikan kelasnya bersama Manchester United. Ia kerap melakukan aksi-aksi penyelamatan yang menghindarkan timnya dari kekalahan.
Namun De Gea sempat mengalami penurunan performa. Penampilannya tak sesuai standar saat berlaga di PIala Dunia 2018.
Meski demikian, De gea tetap mendapat pujian. Belum lama ini ia disebut sebagai Lionel Messi-nya kiper oleh Ben Foster.
