
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Scott McTominay kepada skuat Manchester United. Sang gelandang meminta rekan-rekannya tetap rendah hati saat berhadapan dengan Wolverhampton dini hari nanti.
Manchester United akan menyambangi Mollineux Stadium dini hari nanti. Mereka akan menantang Wolverhampton di pertandingan pekan kedua EPL musim ini.
Manchester United datang dengan modal yang apik. Mereka menumbangkan Chelsea di pekan pertama EPL dengan skor telak 4-0.
Namun McTominay meminta timnya tidak besar kepala hanya karena menang di pertandingan pertama. "Jika melihat cara kami bermain, kami sebenarnya bisa menang empat, lima bahkan enam kosong," beber sang gelandang kepada BBC Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Baru Satu Pertandingan
McTominay menegaskan bahwa performa Manchester United saat menghadapi Chelsea itu benar-benar istimewa.
Untuk itu ia meminta timnya tidak terlalu besar kepala hanya karena menang besar di laga perdana mereka.
"Memang betul bahwa kami harus memetik kepercayaan diri dari pertandingan itu. Namun kami juga harus ingat bahwa itu hanya satu pertandingan saja."
Jaga Mentalitas
McTominay percaya bahwa United tidak boleh menganggap remeh tim yang akan menjadi lawan main mereka nanti.
Ia menyebut semua tim harus diperlakukan sama, di mana Setan Merah harus memberikan kemampuan terbaik mereka untuk menumbangkan Wolves.
"Di pertandingan kemarin, kami menerapkan apa yang sudah kami latih selama ini dan itu membuahkan hasil. Namun kami masih memiliki banyak pertandingan dan kami harus terus menjaga mentalitas kami." ia menandaskan.
Imbang
Jika United memetik kemenangan di laga perdana, Wolves harus memetik hasil imbang di pertandingan pekan pertama EPL mereka.
Mereka ditahan imbang oleh Leicester City dengan skor 0-0 minggu lalu.
(BBC Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...