
Bola.net - - Tanguy Ndombele nampaknya sudah menentukan masa depannya. Gelandang Olympique Lyon itu disebut sudah selangkah lebih dekat untuk bergabung dengan Manchester City di musim panas nanti.
Ndombele sendiri menjadi properti panas di musim panas nanti. Ia bermain dengan sangat baik di lini tengah Lyon sehingga ia kerap disebut memiliki gaya bermain yang mirip dengan N'Golo Kante.
Performa apik Ndombele ini kabarnya mulai dilirik oleh dua klub papan atas Inggris. Baik Manchester United maupun Manchester City dikabarkan sangat meminati jasa sang gelandang di musim panas nanti.
Dilansir The Express, Ndombele sudah mengambil keputusan mengenai klub mana yang akan ia bela. Sang gelandang kabarnya memilih untuk bergabung dengan Manchester City musim depan.
Mengapa Ndombele lebih tertarik membela City? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Terpikat Guardiola
Menurut laporan tersebut, alasan Ndombele memilih Manchester City sebagai klub destinasi karirnya karena adanya sosok Josep Guardiola.
Guardiola sendiri memiliki reputasi sebagai salah satu pelatih terbaik di Eropa saat ini. Ia sudah memenangkan trofi-trofi bergengsi bersama Barcelona, Bayern Munchen dan juga Manchester City.
Ndombele sendiri percaya bahwa Guardiola mampu mengeluarkan kemampuan terbaiknya sehingga ia tertarik pindah ke Etihad Stadium.
Gantikan Fernandinho
Menurut laporan yang beredar, Ndombele juga tertarik pindah ke City karena ia mendapatkan jaminan bermain yang besar dari Guardiola.
Pep kabarnya memproyeksikannya sebagai pengganti Fernandinho. Gelandang asal Brasil itu sudah menjadi sosok yang tidak tergantikan di lini tengah Manchester City.
Namun musim ini Fernandinho menjadi satu-satunya gelandang bertahan City dan kini performanya mulai menurun karena faktor usia. Untuk itu Pep menilai Ndombele akan menjadi opsi yang tepat untuk menjadi pelapis sekaligus penerus Fernandinho.
Harga Mahal
Lyon kabarnya menginginkan sekitar 80 juta Euro sebagai mahar transfer sang gelandang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...