
Bola.net - Sebuah tekad diungkapkan oleh Marcos Rojo. Sang bek menegaskan bahwa ia akan memperjuangkan tempatnya di Manchester United musim ini.
Pada musim panas ini, Ole Gunnar Solskjaer berencana mengurangi bek tengah yang ia miliki. Hal ini dikarenakan mereka kini memiliki tujuh bek tengah di dalam skuat mereka.
Salah satu nama yang dirumorkan akan dijual adalah Marcos Rojo. Sang bek sempat dirumorkan akan bergabung dengan Everton, namun transfer itu batal terjadi.
Rojo menegaskan bahwa kini ia akan berjuang meraih tempatnya di Manchester United. "Saya rasa sangat sulit untuk meninggalkan klub sebesar ini," beber Rojo kepada Ole.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Bisa Pergi Juga
Rojo juga menegaskan bahwa ia tidak akan memaksa untuk bertahan di United. Ia akan berjuang sekuat tenaga, tetapi ia juga membuka peluang untuk pergi di bulan Januari nanti.
"Saya memiliki peluang untuk bergabung dengan Everton. Namun karena keputusan klub atau manajer, transfer itu tidak jadi terlaksana."
"Sekarang saya akan memperjuangkan tempat saya hingga bulan Desember. Jika segalanya tidak berjalan lancar, maka saya akan mencoba pergi."
Dapat Kepercayaan
Rojo pada kesempatan ini juga mengaku sangat bahagia masih dipercaya Lionel Scalloni untuk membela Timnas Argentina.
"Saya sudah bicara dengan Scaloni. Dia bilang bahwa dia senang dengan permainan saya, karena saya tampil di banyak pertandingan pada pra musim ini. Ia melihat kondisi saya membaik dan itulah mengapa saya dipanggil."
"Namun saya harus tetap bermain di level klub. Saya yakin untuk bermain di Tim Nasional, saya harus bermain di klub saya. Saya harus terus bermain untuk menunjukkan kemampuan saya." tandasnya.
Dapat Kesempatan
Rojo diyakini bakal mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kebolehannya mulai bulan September ini.
Selain karena Manchester United yang mulai bermain di Liga Europa dan Carabao Cup, Ia juga berpeluang menggantikan Luke Shaw yang tengah mengalami cedera.
(Ole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 19:58Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 19:31Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 18:57Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 17:55Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 9 Januari 2026 19:58 -
Liga Spanyol 9 Januari 2026 19:39 -
Liga Inggris 9 Januari 2026 19:31 -
Bola Indonesia 9 Januari 2026 19:05 -
Liga Inggris 9 Januari 2026 18:57 -
Bola Dunia Lainnya 9 Januari 2026 18:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Ruang Ganti Man United Bergejolak: Mayoritas Pemain Kecewa Ruben Amorim Dipecat, Bruno Fernandes dan Harry Maguire Buka Suara
- Ranking Manajer Manchester United Pasca-Ferguson: Amorim Terburuk, Mourinho Tak Tergoyahkan
- Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468608/original/081348500_1767962251-Banner_Infografis_Bonus_H.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5468605/original/070826700_1767962012-260109-kepala-bgn-bocorkan-telepon-mendadak-dari-prabowo-ditanya-serius-laporan-masalah-mbg-a140fa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461829/original/047106800_1767458658-Untitled.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468602/original/077225800_1767960590-Polisi_gerebek_rumah_penyimpanan_motor_hasil_pembegalan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468558/original/063446500_1767956725-Keluarga_pelatih_Valencia_tebar_bunga_di_lokasi_kapal_tenggelam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468553/original/042805000_1767956404-Bencana_Banjir_Landa_Sejumlah_Wilayah_Kalbar.jpeg)

