
Bola.net - Manchester City kembali menunjukkan kekuatan mereka di bursa transfer dengan memenangkan persaingan panas. Klub asal Etihad Stadium itu sukses mengalahkan Liverpool dan Manchester United dalam perburuan Antoine Semenyo.
Nama Semenyo sempat jadi komoditas panas di Premier League setelah performa impresifnya bersama Bournemouth. Dua rival utama City tersebut dikabarkan sangat serius mengamankan jasanya.
Namun pada akhirnya, City bergerak paling konkret dan efektif. Kesepakatan pun tercapai, sekaligus menutup peluang Liverpool dan MU mendapatkan pemain incaran mereka.
Kepindahan ini bukan sekadar transfer besar, tetapi juga sinyal ancaman. Semenyo datang dengan ambisi dan keyakinan tinggi untuk membantu City berburu gelar Liga Inggris 2025/2026.
Semenyo Yakin Bisa Berkembang di Man City

Antoine Semenyo datang ke Manchester City dengan status pemain matang dan penuh pengalaman. Ia telah mencatatkan 110 penampilan bersama Bournemouth di Premier League dengan koleksi 32 gol dan 13 assist.
Performa konsistennya dalam dua musim terakhir membuat City yakin untuk berinvestasi besar. Pemain berusia 26 tahun itu dikenal sebagai sosok serbabisa yang kerap merepotkan lini belakang lawan.
Bagi Semenyo, kepindahan ke City bukan sekadar kenaikan level klub. Ia percaya berada di bawah asuhan Pep Guardiola akan membawanya ke versi terbaik dalam kariernya.
“Saya masih memiliki banyak ruang untuk berkembang, jadi berada di klub ini, pada tahap karier saya saat ini, sangat sempurna bagi saya. Merupakan suatu kehormatan untuk berada di sini. Performa terbaik saya masih akan datang, saya yakin itu," ucapnya di laman resmi Man City.
Semenyo Tebar Ancaman untuk Rival City di Premier League

Kehadiran Semenyo menambah kedalaman skuad City yang sudah sarat bintang. Ia langsung berpeluang tampil dan berkontribusi di berbagai kompetisi.
Manchester City juga menegaskan bahwa Semenyo bisa langsung dimainkan. Ia bahkan berhak tampil di leg pertama semifinal Piala Carabao melawan Newcastle.
Setelah resmi diumumkan sebagai pemain Man City, Semenyo langsung menebar ancaman untuk klub-klub top di Liga Inggris. Ia menegaskan siap membantu City tampil lebih ganas lagi di putaran kedua kompetisi, khususnya di Premier League.
“Dan City berada di posisi yang bagus – masih terlibat dalam empat kompetisi. Saya benar-benar merasa bisa membantu mereka menjalani paruh kedua musim yang kuat," klaimnya.
“Etihad adalah rumah baru saya. Saya tidak sabar untuk bermain di depan para penggemar di sini dan saya berharap dapat menunjukkan kepada semua orang apa yang bisa saya lakukan," koar Semenyo.
Klasemen Liga Inggris
(mancity.com)
Baca Juga:
- Julian Alvarez Panen Gelar di River Plate dan Man City, di Atletico Madrid: Nol Besar
- Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
- Arsenal Melaju Sendirian Menuju Gelar Juara Liga Inggris 2025/2026: Man City hingga Liverpool Masih Inkonsisten
- Puas Dengan Skuad yang Ada, Arne Slot Isyaratkan Liverpool tak Akan Angkut Bek Incaran Man City Ini?
- 5 Pelajaran dari Hasil Imbang Man City vs Brighton: Nasib Kini Ditentukan Terpelesetnya Arsenal
- 6 Transfer Besar yang Bisa Terjadi Pada Januari 2026: Man United Bakal Sibuk? City Menangkan Perburuan Winger Rp1.4 Triliun
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Januari 2026 08:30 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 08:11 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 08:02 -
Bola Indonesia 10 Januari 2026 07:00Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 10 Januari 2026 08:30 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 08:11 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 08:02 -
Liga Champions 10 Januari 2026 07:45 -
Bola Indonesia 10 Januari 2026 07:30 -
Bola Indonesia 10 Januari 2026 07:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Ruang Ganti Man United Bergejolak: Mayoritas Pemain Kecewa Ruben Amorim Dipecat, Bruno Fernandes dan Harry Maguire Buka Suara
- Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467594/original/049341700_1767923865-AP26008748936973.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416109/original/025665300_1763442008-camp_nou_barcelona.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468718/original/027692900_1767977256-Banjir_di_Kota_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467554/original/048236200_1767922085-AP26008790691099.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468716/original/097953600_1767975768-Longsor_di_kawasan_wisata_religi_Sunan_Muria.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468706/original/088317200_1767974203-Kakek_Masir_bebas_dari_penjara.jpg)

