
Bola.net - David de Gea terus tampil bagus pada musim 2021/2022. Terbaru, pada duel Manchester United melawan Aston Villa, De Gea membuat tujuh penyelamatan. Tapi, United tetap saja gagal meraih tiga poin.
United menjadi tamu bagi Aston Villa pada duel pekan ke-22 Premier League, Minggu (16/1/2022) dini hari WIB. Pada duel di Villa Park itu, United sempat unggul dua gol sebelum Aston Villa membuat laga berakhir menjadi 2-2.
Kedua gol United dicetak Bruno Fernandes pada menit ke-6 dan 67. Sementara, gol balasan Aston Villa dicetak Jacob Ramsey pada menit ke-77 dan Philippe Coutinho pada menit ke-81.
Walau kebobolan dua gol, De Gea tampil sangat bagus. Ada tujuh penyelamatan yang dilakukan. Whoscored memberi rating 7 untuk kiper asal Spanyol itu. Nilai yang cukup bagus untuk ukuran kiper yang kebobolan dua gol.
Senasib dengan Andritany
David de Gea menunjukkan performa yang solid musim ini. Hanya saja, aksinya tidak diimbangi dengan performa lini belakang United. Hasilnya, gawang De Gea tetap kebobolan walau dia tampil bagus.
Di tempat lain, situasi yang sama mungkin dialami Andritany Ardhiyasa bersama Persija Jakarta. Andritany punya performa yang bagus, tetapi itu tidak cukup untuk membawa Persija tampil konsisten di BRI Liga 1 2021/2022.
Pada laga pekan ke-20 BRI Liga 1, Andritany melakukan enam penyelamatan saat Persija berjumpa Persela Lamongan (15/1/2022). Andritany bermain bagus, tapi harus melihat gawangnya bobol. Laga berakhir dengan skor 1-1.
David de Gea dan Andritany sama-sama tampil bagus, tetapi gagal membawa timnya menang. Sejumlah reaksi menarik datang dari warganet ihwal nasib keduanya. Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters:
Ya gak sih?
Andritany x De Gea mirip nih situasinya
— Firdaus Zulkarnain (@dauskab) January 16, 2022
Batang kayu
de gea sama andritany situasinya mirip. musim ini gemilang, tp temennya kek batang kayu semua zzz
— fikryyy (@zulfikarfikryy) January 15, 2022
Hmmm...
De Gea is the most underrated goalkeeper in the world, layak disandingkan dengan Andritany.
— Ilham Fathoni (@esgetepe) January 15, 2022
Bedanya
Beda lah jagoan Andritany, de gea kejebolan 5 ama Liverpool
— Ryandika (@ditcuk_) January 16, 2022
Gimana kalau bukan De Gea
Tiap match gini selalu kepikiran sama de gea. Nih mu klo kipernya bukan de gea, ga tau lagi dah kelanjutannya gmn 😭 https://t.co/txrIu4bCgR
— stress berat arc (@okkotzv) January 16, 2022
Medioker
MU kalau gak ada De Gea, cuma jadi medioker, palingan udah di zona degradasi 🚶 pic.twitter.com/NiMNCD7EcY
— Cakwe Anbu🌵👺🦊 (@YareY4r3Daze) January 16, 2022
Jual
ingin rasanya menjual semua pemain mu sisain degea
— Arpzyy (@yangbenerbang) January 15, 2022
Berat, Bang?
Berat punggung bang De Gea 🥲 https://t.co/mpsBuBZsKt
— 𝙳𝚎𝚙𝚘𝚕 (@dvolnt) January 15, 2022
Mirip Teja
Geus paling bener sih, De Gea semalem berperan layaknya Teja Paku Alam di Persib. Beban tim ditanggung kiper kabeh. 🦾
— Rohendi Kurniawan (@katahendhi) January 15, 2022
Datangnya kecewa
Dari mana datangnya kecewa? Dari usaha De Gea yg dikhianati oleh bek-beknya.
— mas-mas fans MU (@AdilUnited_04) January 15, 2022
Dari mana datangnya kecewa? Dari Bruno yg tertutupi oleh keegoisan rekan-rekannya.
Dari mana datangnya kecewa? Dari seorang fans yg tiada hentinya mengutuk permainan tim kesayangannya.
Capek
De Gea "Cadangin gw woi, gw capek, maen bola kok ya mbatin terus" https://t.co/2B5x2wKuy2
— txtdrmaxum (@sukmaxum) January 15, 2022
Hanya De Gea yang bagus
de gea semalem luar biasa, bek nya juga, tengah e ae sing kopong, greenwood yoo ngunu puancet se egois, sancho kakean kilangan bola, bruno menit 70 keatas sering kilangan bola, babak 2 yg sangat buruk
— Riza Nani (@rizanani17) January 16, 2022
Gak usah pakai bek
Gausaaah pake bekk, kasih de gea sebiji udah cukuup
— Mangujang.fc (@Mangujang_fc) January 15, 2022
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Raphael Varane vs Aston Villa: Lambat, Ancur-ancuran, Golnya Coutinho Dia Malah Rebahan
- Hasil Imbang Lawan Aston Villa Terasa Seperti Kalah buat Man United
- Rangnick: Martial Tak Mau Masuk Skuat MU
- Coutinho Buyarkan Kemenangan Man United: Lingard Jilid 2, Fans Liverpool Memaafkan
- 5 Pelajaran dari Laga Aston Villa vs Man United: Debut Indah Coutinho
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:17
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:15
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:15
LATEST UPDATE
-
News 23 Oktober 2025 09:34
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...