Neville: Fans Arsenal Tak Ingin Arshavin Tampil

Neville: Fans Arsenal Tak Ingin Arshavin Tampil
Arshavin mengecewakan para pendukung Arsenal. © AFP
Bola.net - Andrei Arshavin kian mendapatkan kecaman dari fans Arsenal. Penampilannya yang buruk membuat dirinya tak lagi diinginkan oleh para fans.

Arsenal kembali mengalami hasil buruk dalam lanjutan Liga Premier. Mereka kalah dari Manchester United dengan skor 1-2. Musim ini mereka telah mengalami dua kali kekalahan dari rival abadi mereka tersebut. Kekalahan terakhir juga memberikan sorotan tajam terhadap sosok Arshavin.

Arsene Wenger sempat membuat keputusan kontroversial dalam pertandingan tersebut. Ia menggantikan Alex Chamberlain dengan Arshavin. Chamberlain berhasil memberikan assist bagi gol pertama Arsenal sementara Arshavin memiliki performa yang kurang stabil. Pergantian ini pun mendapatkan reaksi keras dari para fans The Gunners.

Mantan pemain United, Gary Neville juga mempertanyakan keputusan tersebut. Neville mengungkapkan pendapatnya mengenai kapten tim nasional Rusia tersebut.

"Dia kelihatan seperti pemain yang paling tidak memiliki kepentingan di liga," ujar Neville.

"Saya rasa dia ingin kembali ke Rusia."

"Jika memang begitu maka pergilah ke sana. Para fans Arsenal tak ingin dia tampil." (bel/rev)

Berita Terkait