
Bola.net - Sebuah analisis menarik dilontarkan oleh Matthijs de Ligt. Bek Manchester United itu menyatakan bahwa Setan Merah mulai menunjukkan tanda-tanda kebangkitan.
Pernyataan ini ia sampaikan setelah laga uji coba kontra West Ham kemarin. Dalam pertandingan tersebut, MU berhasil mengalahkan The Hammers dengan skor 2-1.
Penampilan Setan Merah dalam laga itu terbilang cukup solid. Mereka menguasai jalannya pertandingan dan menciptakan sejumlah peluang berbahaya.
De Ligt mengaku senang melihat performa timnya. Ia menilai ada banyak hal positif yang bisa diambil dari pertandingan tersebut.
Berikut komentar lengkap sang bek.
Performa Impresif
Dalam wawancara usai laga, De Ligt menyampaikan kepuasannya atas penampilan tim. Ia menilai seluruh pemain Setan Merah tampil konsisten selama laga berlangsung.
"Ya, kami bermain dengan baik hari ini, terutama di babak pertama. Kami bermain dengan sangat energik," ungkap De Ligt kepada MUTV.
"Kami melakukan pressing dengan baik, kami juga menyerang dengan baik. Kami juga tidak membiarkan tim lawan membuat banyak peluang di laga ini."
Modal untuk Musim Depan
Menurut De Ligt, performa MU di pra-musim ini cukup menjanjikan. Jika mereka bisa mempertahankannya saat kompetisi resmi dimulai, Setan Merah berpeluang meraih hasil yang lebih baik.
"Anda bisa lihat bahwa kami bermain dengan intensitas dengan sangat baik di atas lapangan. Namun saya rasa kami punya potensi yang besar untuk bermain lebih baik lagi," lanjut De Ligt.
"Kami ingin bermain dengan lebih baik lagi, dan kami memiliki sejumlah pemain yang kuat dan juga cepat. Jadi jika kami bisa meningkatkan permainan kami, maka kami bisa bermain lebih baik lagi di musim depan," tegasnya.
Jadwal Selanjutnya
Manchester United akan kembali menjalani laga uji coba di pertengahan pekan ini.
Setan Merah akan menghadapi Bournemouth pada Kamis (31/7/2025) pagi nanti.
Klasemen Premier League
Sumber: MUTV
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 November 2025 14:48 -
Asia 3 November 2025 14:41Cristiano Ronaldo Catat Rekor Baru di Al Nassr Setelah Cetak Brace Lawan Al Feiha
-
Liga Spanyol 3 November 2025 14:30Lamine Yamal Dekati Rekor Gol Kylian Mbappe Setelah Bersinar Lawan Elche
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 3 November 2025 14:57 -
Otomotif 3 November 2025 14:56 -
News 3 November 2025 14:51 -
Liga Spanyol 3 November 2025 14:48 -
Asia 3 November 2025 14:41 -
Liga Spanyol 3 November 2025 14:30
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 1-4 November 2025
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Nottingham Forest vs Manchester United di Liga Inggris Hari Sabtu, 1 November 2025
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
- Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
- 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
- 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4986590/original/076412000_1730363844-20241031_132145.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4893618/original/006169100_1721185314-Ilustrasi_siswa__pelajar__murid_SMA__anak_sekolah.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5172882/original/062127100_1742797158-Tangkapan_Layar_2025-03-24_pukul_09.47.52.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401337/original/042693500_1762164129-Tersangka_pemerkosaan_di_masjid.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401088/original/075367600_1762156607-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401331/original/032987400_1762163566-Polisi_tersangka_kasus_pembunuhan_dosen.jpg)

