
Bola.net - Mantan striker Crystal Palace Clinton Morrison meyakini kalau Arsenal bisa naik ke level berikutnya jika mereka merekrut pemain sayap Leeds United Raphinha pada musim panas ini.
Arsenal saat ini sedang mencoba untuk memperkuat lini serang mereka. The Gunners butuh penyerang baru setelah ditinggal Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.
Belakangan nama Raphinha disebut-sebut jadi incaran Arsenal. Mikel Arteta dikabarkan kesengsem dengan pemain asal Brasil yang tampil istimewa di Leeds United tersebut.
Menurut laporan, Arsenal sudah melepaskan tawaran perdana ke Leeds untuk merekrut Raphinha. Namun sayangnya tawaran itu masih mendapat penolakan dari Leeds.
Naikkan Level Arsenal
Morrison menilai Raphinha akan jadi rekrutan yang bagus buat Arsenal. Pemain asal Brasil tersebut diyakini bisa membawa The Gunners ke level berikutnya.
"Raphinha akan menjadi penandatanganan yang luar biasa. Jika Arsenal dapat melakukan penandatanganan itu, maka mereka akan bersaing untuk finis di empat besar," kata Morrison kepada BBC.
"Kami tahu perjuangan mereka hingga musim lalu. Mereka hanya memiliki Nketiah muda yang mencetak gol. Tetapi jika Anda menambahkan pemain seperti itu dan kelasnya, maka itu akan membawa Arsenal ke level berikutnya."
Opsi Lain
Raphinha bukan satu-satunya penyerang yang diincar Arsenal. The Gunners kabarnya juga ingin mengontrak Gabriel Jesus dari Manchester City.
Jesus sendiri kabarnya juga siap cabut dari Man City. Sebab Man City telah mendatangkan Erling Haaland dan Julian Alvarez.
Kontrak pemain Brasil itu di Etihad Stadium tersisa 12 bulan saja. The Citizens tak akan keberatan melepas Jesus pada bursa transfer musim panas ini.
Klasemen Premier League
Sumber: Sportskeeda
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...