
Bola.net - Mantan bek Manchester United Rio Ferdinand yakin Mauricio Pochettino akan ditunjuk sebagai manajer Setan Merah. Namun, hal tersebut baru akan terjadi pada musim depan.
Manchester United belum lama ini memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Ole Gunnar Solskjaer. Pria Norwegia tersebut didepak menyusul performa buruk klub belakangan ini.
Terbaru, Cristiano Ronaldo cs menderita kekalahan 1-4 di markas Watford. Hasil itu membuat Setan Merah hanya meraih empat kemenangan dalam 13 laga terakhir di semua kompetisi.
Setelah memecat Solskjaer, Setan Merah langsung menunjuk Michael Carrick untuk menjadi caretaker. Pada saat yang bersamaan, klub tengah melakukan pencarian manajer interim hingga akhir musim.
Pochettino Tak Akan Datang Musim Ini
Pochettino muncul sebagai salah satu kandidat kuat untuk mengisi kursi manajer Manchester United. Akan tetapi, Ferdinand tidak berharap hal itu akan terjadi selama musim ini.
Mantan bos Tottenham tersebut saat ini sedang menangani PSG. Karena itu, Setan Merah harus menunggu hingga musim panas untuk mendapatkan pria Argentina tersebut.
“Saya tidak berpikir bahwa Pochettino akan meninggalkan PSG selama musim ini,” kata Ferdinand saat berbicara di saluran YouTube-nya FIVE.
“Dia pria terhormat. Saya pikir dia bersyukur atas kesempatan untuk bisa berada di PSG dan sebagai seorang pria, saya pikir dia hanya akan mengatakan: 'Jika mereka sangat menginginkan saya, mereka akan menunggu.'"
Hormati Pochettino dan PSG
Pochettino mungkin tertarik untuk datang ke Manchester United. Namun, Ferdinand meyakini bahwa PSG tidak akan melepas Pochettino begitu saja.
“Saya pikir dari media yang kita lihat selama beberapa tahun terakhir ketika dia menganggur, bahwa baginya Man United adalah puncaknya, adalah klub yang ingin dia datangi, tangani dan membimbing klub," lanjutnya.
“Dia punya banyak hal yang terjadi di PSG sehingga Anda harus menghormati dalam hal itu.
“Ini tentang apa yang diinginkan PSG juga karena mereka bukan jenis klub yang akan melepaskan manajer mereka begitu saja."
Berani Bertaruh
Ferdinand pun berani bertaruh bahwa Pochettino akan menjadi manajer Manchester United pada musim depan.
“Saya berani bertaruh uang untuk Pochettino, untuk akhir musim, awal musim depan, saya mempertaruhkan uang untuk Pochettino menjadi manajer,” pungkasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Perkiraan Starting XI MU vs Villarreal: Menanti Racikan Strategi Carrick, Van de Beek Main?
- Skenario Pergantian Pelatih: Mauricio Pochettino ke MU, Zinedine Zidane ke PSG
- Jika Benar-Benar Latih MU, Brendan Rodgers Disarankan Buang Cristiano Ronaldo, Kenapa Ya?
- Waduh! Agen Cristiano Ronaldo Berandil dalam Pemecatan Solskjaer dari Kursi Manajer MU?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476552/original/014686900_1768790752-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)

