Spurs Ingin Bawa Forlan Balik ke Inggris

- Tottenham mulai bergerak untuk membangun tim musim depan. Setelah Didier Drogba, Spurs juga mencoba kembali untuk mendapatkan Diego Forlan.

Menurut laporan The People, Forlan yang musim ini kurang bersinar di bawah pelatih Quique Sanchez Florez, telah menyatakan keinginannya untuk hengkang musim panas ini. Top skor Piala Dunia 2010 itu ingin berkarir di Italia atau kembali ke Inggris.

Sejak awal musim ini Spurs telah berupaya mendekati Forlan, namun selalu gagal. Forlan sendiri pernah bermain di Inggris bersama Manchester United, meski karirnya kurang bersinar.

Pada bursa transfer Januari lalu, Forlan hampir bergabung ke Tottenham, namun Spurs kembali gigit jari karena gagal lagi untuk mendapatkan striker berusia 31 tahun itu.

Forlan kemungkinan bakal menerima tawaran Spurs musim panas nanti, terlebih bila klub yang bermarkas di White Hart Lane itu mampu lolos ke Liga Champions. [initial]

Sukses di Spurs, Sandro Jadi Rebutan Tim Besar (tri/zul)

Berita Terkait