
Bola.net - Pertemuan antara Manchester United dan Leeds United pada pekan ke-14 Premier League akhir pekan ini akan menjadi pertarungan ke-109 bagi kedua tim. Duel ini digelar, Minggu (20/12/2020) dini hari WIB.
Saat ini, United berada di posisi enam klasemen sementara dengan raihan 23 poin dari 12 laga. Sementara, Leeds berada di posisi 13 dengan raihan 17 angka dari 13 pertandingan.
Dalam 108 laga yang sudah terjadi antara kedua tim, sudah tercipta 260 gol. United mencetak 153 gol. Sementara Leeds mencetak 107 gol.
Dari 260 gol tercipta ini, ada lima pemain yang memuncaki daftar pencetak gol terbanyak laga dalam laga antara United dan Leeds.
Siapa saja para pemain tersebut? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Ole Gunnar Solskjaer

Solskjaer menempati urutan lima dalam daftar lima pencetak gol terbanyak pada laga antara United dan Leeds. Selama berseragam United, Solskjaer mencetak empat gol ke gawang Leeds.
Sepanjang membela panji Setan Merah, Solskjaer tampil dalam sepuluh laga kontra Leeds. Ia membawa United meraih lima kemenangan dan tiga hasil imbang. Sementara, dua laga lainnya berujung kekalahan.
Tak hanya mencetak empat gol, dalam sepuluh laga ini, sosok yang kini menjadi pelatih United tersebut juga mencetak satu assist.
Mark Viduka

Peringkat empat dalam daftar lima pencetak gol terbanyak pada laga antara United dan Leeds ditempati Mark Viduka. Sepanjang membela panji The Whites, Viduka sudah empat kali membobol gawang United.
Selama memperkuat Leeds, Viduka sempat tujuh kali bermain lawan United. Hasilnya tak terlalu bagus. Ia hanya bisa membawa timnya meraih sekali kemenangan dan dua kali hasil imbang. Empat laga sisanya berujung kekalahan.
Billy Bremner
Bremner menempati urutan tiga dalam daftar lima pencetak gol terbanyak pada laga antara United dan Leeds. Selama berseragam Leeds, Bremner mencetak lima gol ke gawang United.
Sepanjang kariernya membela Leeds, Bremner sempat 25 kali berhadapan dengan United. Hasilnya, ia mampu meraih sepuluh kemenangan dan sebelas hasil imbang. Sisanya, dalam empat laga, ia dan skuad the Whites menelan kekalahan.
Ryan Giggs

Posisi runner-up dalam daftar lima pencetak gol terbanyak pada laga antara United dan Leeds ditempati Ryan Giggs. Sepanjang membela panji Setan Merah, Giggs sudah lima kali membobol gawang Leeds.
Selama memperkuat United, Giggs sempat 25 kali bermain lawan Leeds. Hasilnya, ia sukses membawa timnya meraih 15 kali kemenangan dan tujuh kali hasil imbang. Tiga laga sisanya berujung kekalahan.
Tak hanya mencetak lima gol, dalam 25 laga kontra Leeds, winger asal Wales ini juga mencetak tiga assist.
Mick Jones
Puncak daftar lima pencetak gol terbanyak pada laga antara United dan Leeds ditempati Mick Jones. Selama berseragam Leeds, Bremner mencetak tujuh gol ke gawang United.
Sepanjang kariernya membela Leeds, Bremner sempat 13 kali berhadapan dengan United. Hasilnya, ia mampu meraih lima kemenangan dan tujuh hasil imbang. Sisanya, dalam satu laga, ia dan skuad the Whites menelan kekalahan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Ini Juga:
- Termasuk Cantona Sang Raja, Ini Lima Pemain yang Pernah Memperkuat Manchester United dan Leeds Unite
- Crystal Palace Kontra Liverpool dalam Angka, Salah dan Mane Bintangnya
- 5 Pemain Paling Gacor di Duel Everton Vs Arsenal Dalam Lima Tahun Terakhir
- Manchester United vs Leeds United: Setan Merah Unggul Sejarah
- 5 Alasan Liverpool Bisa Permalukan Crystal Palace, The Reds Unggul Segalanya
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Tim Nasional 19 Januari 2026 20:42 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
- Punya Aura yang Sama Dengan Sir Alex, Man United Disarankan Rekrut Pelatih yang Pernah Berjaya di Barcelona Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

