
Bola.net - Ayah dari Marcos Alonso mengatakan anaknya begitu menikmati masa-masa bermainnya di Italia dan ia mungkin akan tergoda untuk kembali ke Serie A suatu waktu nanti.
Alonso memang pernah meniti karir di Italia. Selepas memperkuat Bolton, ia sempat memperkuat Fiorentina.
Ia bermain di klub tersebut selama tiga tahun, tepatnya dari tahun 2013 hingga 2016. Setelah itu ia merapat ke Chelsea.
Alonso sempat menjadi andalan The Blues. Namun belakangan ini ia tersisihkan ke bangku cadangan.
Memori Indah di Italia
Marcos Alonso kemudian sempat diberitakan bakal cabut dari Chelsea. Kabar kepergiannya makin santer muncul di media setelah ia dikabarkan masuk bidikan Inter Milan.
Marcos Alonso Pena, sang ayah, kemudian mengisyaratkan bahwa anaknya bisa saja balik ke Italia. Sebab ia memiliki kenangan yang indah selama bermain di negeri Spaghetti tersebut.
“Ia selalu berbicara tentang tiga tahun legendarisnya di Florence, mengatakan bahwa Serie A adalah komeptisi yang indah dan terus menjadi sangat dekat dengan Italia karena ia memiliki banyak teman di sana. Ia memiliki kenangan yang sangat bagus," ucapnya pada Calciomercato.
Bergantung Chelsea
Saat ini Marcos Alonso masih terikat kontrak dengan Chelsea hingga tahun 2023. Marcos Alonso Pena kemudian ditanya kapan anaknya akan segera kembali ke Italia.
Ia mengaku tak bisa memberikan jawaban pasti. Sebab keputusan masa depannya berada di tangan Chelsea.
“Saya tidak tahu. Sulit untuk mengatakannya," cetusnya.
“Ia masih memiliki kontrak tiga tahun dengan Chelsea, itu tidak tergantung pada dirinya, tetapi pada kemauan klub Inggris. Saya hanya bisa mengatakan bahwa putra saya mencintai Italia.”
(calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
Ajax Beres, Chelsea Kini Alihkan Fokus dan Incar Kemenangan atas Sunderland
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 11:35
Menang 5-1 atas Ajax Amsterdam, Chelsea 'Dibantu' Dewi Fortuna
LATEST UPDATE
-
Otomotif 23 Oktober 2025 14:05
-
Liga Italia 23 Oktober 2025 13:59
-
Olahraga Lain-Lain 23 Oktober 2025 13:49
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 13:22
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
-
Otomotif 23 Oktober 2025 13:05
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- MU Jadi Raja Long Ball Premier League, Taktik Baru Ruben Amorim Mulai Membuahkan Hasil
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...