
Bola.net - Brahim Diaz mengatakan ia memang sempat mendapat tawaran gabung klub lain akan tetapi ia tak berpikir dua kali untuk menerima pinangan AC Milan.
Rossoneri mendatangkan Diaz dari Real Madrid pada musim panas 2020 kemarin. Ia diboyong dengan status pinjaman semusim.
Ia tak butuh waktu lama beradaptasi dengan klub dan lingkungan barunya. Ia pun sudah mencatatkan gol pertamanya untuk Rossoneri pada laga lawan Crotone.
Diaz sendiri gabung Madrid dari Manchester City. Namun ia memutuskan pindah ke Milan agar bisa mendapatkan lebih banyak menit bermain.
Ada Tawaran Lain
Brahim Diaz kemudian mengaku bahwa sebenarnya selain AC Milan, ada klub lain yang juga tertarik untuk merekrutnya. Akan tetapi pemain berusia 21 tahun itu mengaku tak perlu berpikir panjang untuk memutuskan gabung Rossoneri.
Pasalnya mereka termasuk tim terbaik di Italia. Selain itu mereka juga tengah dalam tren positif sejak musim lalu.
“Memang benar saya punya tawaran lain, tetapi Milan adalah klub besar dan sedang dalam kemenangan beruntun setelah karantina, mereka mencapai Eropa,” katanya kepada Efe, via Football Italia.
“Pada akhirnya, mereka adalah Milan. Saya tidak perlu memikirkannya karena ini klub yang sangat besar," tegas Diaz.
Soal Ibrahimovic
Brahim Diaz mengaku ia tak banyak menemui kendala adaptasi di AC Milan. Pasalnya di sana ia juga mendapat banyak bimbingan dari Zlatan Ibrahimovic.
"Ia pria yang hebat. Sejak saya tiba, ia telah memberi saya nasihat yang sangat bagus," ungkap Diaz.
"Sebagai pemain, kami sudah melihat siapa dirinya. Ia terus membuat perbedaan di lapangan," serunya.
Brahim Diaz sejauh ini sudah bermain lima kali bagi AC Milan di semua ajang kompetisi. Ia telah menyumbangkan sebiji gol.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Tenang, Covid-19 Takkan Mengganggu Derby Milan Asalkan...
- Duh, Ashley Young Dipastikan Positif COVID-19, Absen Lawan Milan
- Karena Virus Corona, Begini Perkiraan Starting XI Inter & Milan di Derby della Madonnina
- Belum Seminggu, AC Milan Sudah Mau Permanenkan Diogo Dalot
- Krisis Moneter di Serie A: Juventus dan Inter Buntung, AC Milan Merugi Hingga Rp1,5 Triliun
- Murah Banget, Raiola Minta Milan Beri Klausul Rilis 30 Juta Euro Pada Donnarumma
- Akhirnya, Zlatan Ibrahimovic Sukses Kalahkan Virus Corona
- Bukan Juventus, Capello Jagokan Inter Milan Raih Scudetto Musim 2020-21, Kenapa?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 11:03
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477537/original/011360900_1768839722-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)

