
Bola.net - Tak banyak pelatih yang mampu membawa Inter Milan menang empat gol dalam debutnya di Serie A. Sebelum ini, cuma ada dua orang yang pernah melakukannya. Antonio Conte menjadi yang ketiga.
Inter Milan menjamu tim promosi Lecce pada pekan pembuka Serie A 2019/20, Selasa (27/8/2019). Inter menang 4-0.
Inter menang lewat gol-gol Marcelo Brozovic menit 21, Stefano Sensi menit 24, Romelu Lukaku menit 60, dan Antonio Candreva menit 84. Bersama pelatih baru Antonio Conte, Nerazzurri sukses meraih start sempurna.
Conte pun mengikuti jejak dua sosok legendaris Inter, yakni Giuseppe Meazza dan Helenio Herrera.
Debut Kemenangan 4 Gol
Antonio Conte menjadi orang ketiga sepanjang sejarah Inter Milan yang memenangi laga debutnya di Serie A sebagai pelatih Nerazzurri dengan margin empat gol atau lebih.
3 - Antonio #Conte diventa il terzo allenatore nella storia dell'Inter a vincere la gara d'esordio in Serie A sulla panchina nerazzurra con quattro gol di scarto, dopo Giuseppe Meazza e Helenio Herrera. Annali. pic.twitter.com/tnizG8cW9f
— OptaPaolo (@OptaPaolo) August 26, 2019
Dua pelatih Inter sebelumnya yang mampu mengukir prestasi ini adalah Giuseppe Meazza dan Helenio Herrera.
Giuseppe Meazza dan Helenio Herrera
Giuseppe Meazza lebih terkenal sebagai penyerang legendaris Inter. Dia merupakan pencetak gol terbanyak ke-4 dalam sejarah Serie A, dengan 216 gol dalam 367 penampilan.
Meazza pertama kali melatih Inter pada 1946. Karier kepelatihannya tak secemerlang kariernya sebagai pemain profesional.
Untuk yang satu ini, dia kalah dari Helenio Herrera.
Herrera adalah salah satu pelatih terbaik sepanjang sejarah. Pria Argentina tersebut dikenang berkat kesuksesannya bersama tim Inter yang dikenal sebagai Grande Inter di era 1960-an.
Dalam debutnya di Serie A sebagai pelatih Inter, pada musim 1960/61, Herrera membawa Nerazzuri menang 5-1 di kandang Atalanta.
Sumber: Opta
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57 -
Otomotif 20 Januari 2026 11:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:13
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)

