
Bola.net - - Sebuah angin segar datang bagi AC Milan. Striker Chelsea, Diego Costa dikabarkan tertarik untuk bergabung dengan pasukan Rossonerri pada musim panas ini.
Costa sudah dipastikan tidak akan membela Chelsea musim depan. Pelatih The Blues, Antonio Conte menyebut sang striker sudah tidak masuk dalam rencananya, sehingga ia dipersilahkan mencari klub baru pada musim panas ini.
Striker berusia 28 tahun itu santer dikabarkan akan kembali ke Atletico Madrid. Namun karena sanksi embargo transfer yang diterima Los Rojiblancos membuatnya kesulitan untuk kembali ke Madrid pada musim panas ini.
Diego Costa
Menurut laporan yang dilansir Sky Sport, Diego Costa sudah mulai mencari opsi lain selain Atletico Madrid pada musim panas ini. Ia disebut terbuka untuk bergabung dengan AC Milan pada musim panas ini.
Milan sendiri memang tengah dikabarkan mengincar jasa Costa. Alhasil mereka dikabarkan mendekati agen Costa, Jorge Mendes untuk mendatangkan striker Timnas Spanyol itu ke San Siro.
Namun laporan itu menyebutkan Milan bukanlah prioritas utama Costa pada musim panas ini. Ia hanya akan bergabung dengan Rossonerri jika ia tidak kunjung mendapat kejelasan status dari Atletico Madrid.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...