
Bola.net - - Inter Milan dikabarkan siap melepas Mauro Icardi dengan hanya 43 juta poundsterling di akhir musim ini. Mereka siap melepas Icardi kepada peminat terbaik, yang berarti Real Madrid jadi kandidat utama calon klub anyar Icardi.
Rumor Madrid-Icardi ini sudah lama menguar di media. Kabarnya, Madrid tidak puas dengan hanya memiliki Karim Benzema. Mereka ingin striker yang sama kuatnya sebagai pesaing.
Nama Icardi muncul karena dia merupakan salah satu striker nomor 9 terbaik di dunia saat ini. Icardi memiliki kemampuan mencetak gol menggunakan kedua kakinya dan sundulan yang sama baiknya.
Kabarnya, harga Icardi menurun lantaran situasi tak kondusif dalam internal Inter dewasa ini. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Situasi Icardi
Mengutip Sportsmole, situasi Icardi memburuk dalam beberapa bulan terakhir sejak komentar kontroversial yang dilontarkan sang istri sekaligus agen, Wanda Nara. Tampaknya Wanda ingin Icardi mendapatkan kontrak masif.
Wanda sering mengubah-ubah komentar di depan media. Pada satu waktu dia menjamin Icardi akan memperpanjang kontrak di Inter, namun tak lama kemudian dia mengatakan Icardi akan segera pergi.
Hal ini tampaknya membuat pihak Inter berang. Mereka akhirnya memutuskan untuk mencopot ban kapten Icardi. Nahasnya, masalah ini kian memburuk karena Icardi mogok main.
Harga Turun
Segala kontroversi itu membuat Inter muak dengan Icardi. Sebelumnya Inter memasang harga 68 juga poundsterling untuk striker 26 tahun itu, yang kontraknya akan habis pada musim 2020/21.
Namun, dewasa ini Inter disebut sudah siap melepas Icardi dengan hanya 43 juta poundterling. Hal ini terjadi lantaran Inter sudah tisak bisa menerima sikap membangkang Icardi yang sudah kelewatan.
Madrid jadi kandidat kuat pembeli Icardi, dengan syarat sang istri tidak lagi berulah. Selain Madrid, juga ada Manchester United yang disebut sebagai calon tim berikutnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)

