
Bola.net - Klub Serie A, AS Roma dikabarkan sudah mengantongi nama pengganti Jose Mourinho. Mereka berencana mengangkat salah satu legenda klub mereka, Daniele De Rossi sebagai pelatih baru Il Lupi.
Beberapa saat yang lalu, AS Roma membuat pernyataan mengejutkan. Mereka memastikan bahwa mereka telah berpisah dengan Jose Mourinho.
Pelatih asal Portugal itu dipecat setelah serangkaian hasil buruk yang diderita Il Lupi. Terbaru, mereka kalah 3-1 dari AC Milan di Serie A sehingga manajemen Roma sudah kehabisan kesabaran dan memecatnya.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa Roma sudah mengantongi nama pengganti Mourinho. Mereka akan mencoba menjadikan Daniele De Rossi sebagai pelatih baru mereka.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Roma Banget

Menurut laporan tersebut, ada beberapa pertimbangan mengapa AS Roma ingin mempekerjakan De Rossi.
De Rossi bisa dikatakan salah satu sosok legenda di AS Roma. Ia menghabiskan hampir seluruh karirnya untuk membela tim asal ibukota Italia tersebut.
Jadi ia dinilai mengerti selak-beluk dan karakter AS Roma. Sehingga ia diyakini bisa membangkitkan AS Roma.
Tertarik Bergabung

Menurut laporan yang sama, De Rossi disebut-sebut juga tertarik menangani AS Roma.
Ia memiliki kecintaan yang besar pada Il Lupi. Sehingga sudah menjadi mimpinya untuk menangani klub masa kecilnya tersebut.
Alhasil saat ini proses negosiasi antara De Rossi dan AS Roma berjalan, dan proses ini dikabarkan tidak lama lagi akan selesai.
Pengalaman Melatih

De Rossi sendiri bisa dikatakan masih cukup hijau di dunia kepelatihan.
Seusai pensiun pada tahun 2020 kemarin, ia baru satu kali melatih, yaitu menangani SPAL dari tahun 2022-2023.
Klasemen Serie A
(Fabrizio Romano)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:43 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 08:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)

