
Bola.net - Gelandang AC Milan Franck Kessie dikabarkan telah menolak pinangan Totteham karena ia ingin bertahan di San Siro sampai akhir musim ini.
Kessie sekarang menjadi incaran banyak klub besar Eropa. Sebab kontraknya di San Siro akan berakhir pada musim panas 2022 nanti.
Milan sudah berusaha memperpanjang kontrak Kessie. Namun negosiasi berlangsung alot.
Sebab Kessie minta gaji yang kabarnya terlalu besar bagi Milan. Rossoneri terus berusaha membujuknya namun sampai saat ini usaha mereka belum membuahkan hasil.
Kessie Dikejar Tottenham
Salah satu klub yang kabarnya mengincar Kessie adalah Tottenham. Spurs sekarang berusaha untuk membentuk tim tangguh sesuai dengan keinginan Antonio Conte.
Akan tetapi Spurs disebut gigit jari dalam perburuan Kessie. Kabar ini diklaim oleh Calciomercato.
Media Italia itu menyebut Kessie ingin bertahan di Milan sampai akhir musim. Ia disebut ingin membantu Rossoneri mencapai targetnya pada musim 2021-22 ini yakni meraih gelar Scudetto.
Laporan itu juga mengklaim bahwa Milan sebenarnya sudah sepakat melepas Kessie ke Spurs dengan harga miring pada Januari 2022 ini. Namun Kessie menolak pindah ke Premier League untuk saat ini.
Milan Diminta Turuti Permintaan Kessie
AC Milan sebelumnya mendapat pesan dari mantan gelandang mereka yakni Stefano Eranio. Ia mengatakan manajemen Rossoneri sebaiknya menuruti saja apa permintaan Kessie.
“Agen Kessie membuat beberapa tuntutan besar, tetapi dalam skuat di mana Zlatan Ibrahimovic menghasilkan 7 juta euro per musim dan ia berusia 40 tahun, saya pikir Kessie pantas mendapatkan apa yang ia minta," cetusnya pada Gazzetta dello Sport.
“Sudah waktunya Milan berusaha secara ekonomi, karena mereka tidak bisa kehilangan tiga pemain kunci dalam dua tahun secara gratis," tegas Eranio.
Klasemen Liga Italia
(Calciomercato/Gazzetta Dello Sport)
Gosip Lainnya:
- Butuh Gelandang Baru, Juventus Incar De Jong
- Kalahkan Arsenal, Juventus Raih Kesepakatan untuk Transfer Dusan Vlahovic
- Lagi Panen Kritikan, Jordi Alba Ikhlas Menerima
- Ini Alasan Manchester United Tidak Kejar Julian Alvarez
- Sabda Romano: Manchester United Belum Tawar Boubacar Kamara
- Mantap! Red Star Konfirmasikan Penjualan Lazetic ke AC Milan
- Diincar Liverpool dan MU, Ronald Araujo Pilih Bertahan di Barcelona?
- Chelsea Mulai Bergerak untuk Dapatkan Jasa Ousmane Dembele
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
-
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)

