
Bola.net - - Juventus harus menelan pil pahit pada giornatta ke-14 Serie A. Minggu malam, Juventus sebagai tim tamu dipecundangi oleh Genoa dengan skor 3-1 di Stadion Luigi Ferraris.
Usai pertandingan, Pelatih Juve, Massimiliano Allegri, mengakui bahwa ini merupakan pertandingan yang berat. Namun, ia mengecam permainan keras Genoa yang kerap kali melanggar pemain Juventus.
"Ada 25 pelanggaran yang dilakukan oleh Genoa dan hanya delapan dari kami. Ketika orang melihat statistik ini, maka adalah hal yang mustahil untuk memenangkan pertandingan seperti ini," kilah Allegri dikutip dari Sky Sports Italia.
Tiga gol yang bersarang ke gawang Juve semua terjadi di babak pertama. Dua gol diborong oleh Giovanni Simeone, sementara satu dari bunuh diri Alex Sandro. Gol hiburan Juve dicetak oleh Miralem Pjanic pada babak kedua.
"Kami tahu bahwa melawan Genoa selalu menjadi pertandingan yang sulit dan kami harus bermain dengan fisik, tapi babak pertama sangat buruk. Babak kedua lebih baik dan kami sudah terlambat," sambung Allegri.
Bagi Allegri, kekalahan ini merupakan sebuah kemunduran. Pasalnya, beberapa hari sebelumnya Juve baru saja meraih hasil gemilang melawan Sevilla di Liga Champions.
"Ini kemunduran, mungkin setelah lolos ke Liga Champions tingkat konsentrasi kami menurun," tutup mantan pelatih AC Milan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 15 Januari 2026 02:45 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:36Jelang Duel Como vs Milan, Allegri Umbar Pujian Untuk Fabregas
-
Liga Italia 15 Januari 2026 01:17Allegri Beri Sinyal Perubahan Taktik: Milan Tak Lagi Kaku Lawan Como?
-
Liga Italia 15 Januari 2026 00:36Jelang Como vs Milan, Allegri Pastikan Leao Fit dan Ungkap Nasib Fullkrug
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 15 Januari 2026 03:00 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:45 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:36 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:10 -
Liga Italia 15 Januari 2026 01:17 -
Liga Italia 15 Januari 2026 00:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...










:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472739/original/026212300_1768374765-1000024504.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429429/original/044154400_1764586227-Girona_vs_Real_Madrid-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472363/original/002096500_1768363792-Manchester_City_vs_Newcastle-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5407477/original/094689100_1762742879-AP25313610093431.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466895/original/096534600_1767857559-BGN_Jakut.jpeg)

