
Bola.net - - Gelandang AC Milan Suso menegaskan bahwa timnya memang tampil buruk saat berhadapan dengan Juventus di final Coppa Italia.
Pertandingan final itu digelar di Stadio Olimpico, Kamis dini hari WIB. Milan pada akhirnya kalah dengan skor telak 4-0.
Milan sempat bertahan selama sekitar satu jam. Setelah itu mereka dibobol empat kali beruntun melalui brace Mehdi Benatia, Douglas Costa dan bunuh diri Nikola Kalinic.
Sempat ada kontroversi terkait gol pembuka Juve yang dicetak Benatia. Milan menganggap ada pelanggaran sebelum bek asal Maroko itu menjebol gawang Gianluigi Donnarumma.
Suso kemudian membeberkan opininya terkait pertandingan itu. Ia mengakui bahwa Milan memang tak tampil bagus kala itu namun meminta rekan-rekannya agar segera bangkit dan mempersiapkan diri menjalani dua pertandingan di liga.
"Diam saja mungkin adalah hal yang benar," tulisnya di Twitter.
“Tapi itu tidak akan menghormati mereka yang mengikuti kami kemarin di Roma, mereka yang mendukung kami, mereka yang bekerja dengan kami dan mereka yang menderita semalam, sama seperti kami alami dan menderita."
“Kami tidak bagus, kami tidak sanggup, sisanya tidak terlalu penting. Sekarang selama 180 menit kita harus menjadi Milan, bersama-sama.”
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406416/original/006889800_1762572152-Kapolri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)

