Leonardo: Ini Musim Yang Positif Untuk Inter

Leonardo: Ini Musim Yang Positif Untuk Inter
Leonardo, tetap ambil sisi positif dari Inter. (AP)
- Kendati kehilangan gelar juara Serie A yang melayang ke markas sang rival, AC Milan, pelatih Inter Milan, masih menganggap jika mereka sudah melalui musim ini dengan positif.

Nerazzurri sudah memastikan diri melaju ke final Coppa Italia dan akhir pekan ini mereka berusaha mengamankan posisi runner-up saat meladeni tim tangguh penghuni peringkat ketiga, Napoli.

"Kami selalu paham dengan kekuatan kami," kata pelatih asal Brasil itu.

"Tak ada tim lain yang mengumpulkan poin sebanyak kami sejak 6 Januari, dan dengan segala sesuatu yang terjadi, termasuk 'pekan-pekan kutukan itu', ini masih menjadi musim yang positif untuk Inter."

Leonardo kemudian mengalihkan perhatiannya pada sang lawan.

"Walter Mazzarri memiliki banyak pengalaman, dan Anda bisa mengatakan jika kedewasaan, antusiasme dan karakternya telah menjalar ke seluruh tim," imbuhnya.

"Tujuan Inter selalu memenangi setiap pertandingan. Kami ingin mempertahankan hasil pertandingan di level tinggi serta memperbaiki performa kami. Esok kami akan mengerahkan segala upaya untuk menang, seperti biasanya." (foti/zul)

Berita Terkait