
Nerazzurri sebelumnya telah berhasil meraih gelar Piala Super Italia dan Piala Dunia Antar Klub ketika masih dilatih oleh Rafael Benitez.
Dan kini Leonardo berhasil mengakhiri musim ini juga dengan senyuman dengan berhasil meraih gelar Coppa Italia.
"Ini sangat memuaskan, karena telah menjadi musim yang sangat sulit dan sebuah perubahan yang besar," ungkap Leonardo.
"Sangat membahagiakan bisa mengakhiri ini dengan senyuman, seperti kebahagiaan Marco Materazzi dan Javier Zanetti yang mengawinkan gelar Super Italia dan Coppa Italia," tambahnya.
Leonardo pun mengungkapkan kebahagiaannya mampu meraih gelar juara di musim pertamanya sejak melatih Inter di Januari lalu menggantikan Benitez.
"Ini menjadi musim yang spesial buat saya, sehingga mengakhiri musim ini dengan juara adalah cara yang luar biasa," kata Leo pada RAI.
Menurut Leonardo, semangat yang kuat serta rasa lapar untuk terus meraih kesuksesan menjadi kunci kemenangan Inter.
"Fans Palemro sangat luar biasa dan mereka menguasai hampir seluruh penjuru stadion Olimpico, tapi berhasil menang adalah hal yang terpenting."
"Sekarang yang menentukan kualitas kami adalah rasa lapar untuk terus meraih kemenangan. Malam ini adalah pertandingan yang sulit dan bila kami tanpa tekad yang kuat kami tak akan meraihnya."
"Musim ini benar-benar ketat dan kami membutuhkan penampilan yang sempurna. Kami mengakhiri musim ini dengan tiga trofi dan tidak banyak klub bisa melakukan itu," tegas Leonardo. [initial]
LIGA ITALIA - Lucio Berharap Perpanjangan Kontrak Dari Inter (foti/end)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 November 2025 04:25 -
Liga Inggris 22 November 2025 04:04 -
Liga Eropa Lain 22 November 2025 03:05 -
Liga Italia 22 November 2025 02:45 -
Liga Italia 22 November 2025 01:19 -
Liga Spanyol 22 November 2025 01:05
MOST VIEWED
- Juventus dan Kesenjangan Kualitas Skuad: Jalan Panjang untuk Kembali ke Puncak
- Enam Gol dalam Tiga Laga, Mengapa Putra Gianluigi Buffon Tidak Main untuk Italia?
- Konflik Internal Memanas, Napoli Siap Depak Antonio Conte Demi Xavi Hernandez?
- Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
HIGHLIGHT
- 10 Raja Assist dalam Sejarah Liga Champions: Ronal...
- 11 Bintang yang Pernah Membela Liverpool dan Real ...
- 7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga...
- 10 Pemain Rekrutan Erik ten Hag yang Masih Bertaha...
- Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dar...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...










:strip_icc()/kly-media-production/medias/5420346/original/033698600_1763768903-WhatsApp-Image-2025-11-21-at-22.42.53.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5419412/original/083789600_1763694668-Screenshot_2025-11-21_100709.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5420342/original/087405600_1763766194-7b51cd62-8506-4101-86e6-58a30583a06c.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5420326/original/059474500_1763744270-20251121-mentan-amran-blak-blakan-mendadak-ditelepon-prabowo-malam-malam-ada-apa-af07fb.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5420325/original/007943300_1763744182-251121-respons-sppg-bogor-soal-orang-tua-siswa-emosi-ludahi-menu-mbg-bisa-dicek-lah-26deeb.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5371305/original/003419200_1759646163-Pertaruhan_The_Series_3_-_Poster.jpg)

