Leonardo Puas Dengan Kemenangan Terakhir Inter

Leonardo Puas Dengan Kemenangan Terakhir Inter
Leonardo © AP
- Pelatih Inter Milan, mengungkapkan kepuasannya setelah Nerazzurri memenangi laga kandang ke-12 mereka secara berurutan sejak ia tangani, saat membekuk Catania di laga terakhir kemarin.

Meski mengakhiri laga dengan selisih enam poin dari sang jawara sekaligus rival mereka, AC Milan, Inter tetap aman posisi runner-up berkat kemenangan 3-1 atas tamunya tersebut.

"Dua belas kemenangan kandang dalam berurutan berarti banyak," ujar pelatih asal Brasil yang mencatat 100% rekor kandang tersebut.

"Pembuktian untuk manajemen, konsistensi dan fakta bahwa tim ini bisa memproduksi hasil bagus. Namun kepuasannya lebih terletak pada apa yang telah kami capai ketimbang rekor itu sendiri."

"Tetap mengendalikan permainan menghadapi Catania lewat permainan lamban tidaklah mudah, namun pemain saya tampil sungguh baik," pujinya.

"Ada banyak aspek positif hari ini dan Inter jelas berada di papan atas. Secara keseluruhan, ini musim yang positif, meski masih ada satu pertandingan tersisa (di Coppa) dan itu adalah satu yang penting untuk kami."

"Apa yang telah kami capai sejak 6 Januari lalu sungguh hebat - satu-satunya kekecewaan besar adalah empat hari terkutuk itu," terang Leonardo merujuk pada pekan di mana Inter tumbang di partai derby dan kemudian di Liga Champions kontra Schalke. (foti/row)

Berita Terkait