
Bola.net - Penyerang Lazio Mattia Zaccagni layak diberi penghargaan Man of the Match setelah ia berperan besar membantu timnya mengalahkan AS Roma.
Lazio menjamu Roma di pekan ke-27 Serie A 2022/2023 di Stadion Olimpico, Senin (20/03/2023) dini hari WIB. Duel ini berlangsung dengan sengit dan alot.
Roma merugi karena baru setengah jam bermain mereka harus bermain dengan 10 pemain karena Roger Ibanez dikartu merah akibat mendapat kartu kuning keduanya. Lazio akhirnya bisa memanfaatkan keunggulan pemain itu.
Mereka bisa mencetak gol melalui Zaccagni. Roma sempat membalas melalui bunuh diri Nicolo Casale namun gol itu dianulir wasit.
Pada akhirnya cuma satu gol saja yang tercipta. Lazio menang 1-0 atas Roma.
Zaccagni Man of the Match
Pertandingan Lazio vs AS Roma ini berlangsung dengan sengit. Tak begitu banyak peluang yang tercipta.
Lazio sendiri beberapa kali mendapat peluang menggedor pertahanan Roma. Di antaranya dari tembakan keras Luis Alberto dan tendangan jarak dekat Pedro.
Namun semua dimentahkan oleh ketangguhan Rui Patricio. Namun kiper asal Portugal ini akhirnya takluk di kaki Mattia Zaccagni.
Ia masuk dari sayap kiri ke kotak penalti. Dengen tenang ia melepas tembakan melengkung datar ke tiang jauh.
Zaccagni pun mendapat rating paling tinggi di laman WhoScored yakni 8.84 berkat golnya yang krusial itu. Ia pun layak menjadi Man of the Match di laga derby ini.
Statistik Zaccagni
Dari laman WhoScored, Mattia Zaccagni tercatat melepas dua tembakan ke gawang. Dua-duanya tepat ke sasaran dan satu berbuah gol.
Zaccagni juga mengkreasikan satu keypass. Dua duel udara juga dimenangkannya.
Hebatnya lagi ia juga mencatatkan tujuh dribel sukses, unggul jauh dari pemain lainnya. Dua umpan silang dilepaskannya tapi tak ada yang tepat sasaran.
Zaccagni juga mencoba melepas satu umpan panjang, tapi umpan itu juga meleset dari target. Sementara itu dalam bertahan ia mencatatkan dua intersep.
Klasemen Serie A
(WhoScored)
Jangan Lewatkan:
- Hasil Lazio vs AS Roma: Skor 1-0
- Jadwal Live Streaming Liga Italia Inter Milan vs Juventus di Vidio
- Link Live Streaming Inter Milan vs Juventus di Vidio Hari Ini, Senin 20 Maret 2023
- Kebangkitan Semu AC Milan: Setelah 4 Kali Menang dan Nirbobol, Krisis itu Datang Lagi!
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
- Battle of WAGs Serie A: Inter Milan vs Juventus
- Battle of WAGs Serie A: Lazio vs AS Roma
- Prediksi Inter Milan vs Juventus 20 Maret 2023
- Penalti Ibrahimovic dan Kekalahan Milan di Markas Udinese
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:39Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:33Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478341/original/057170400_1768898969-Kantor_Pemkab_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)

