
Bola.net - Paul Pogba bisa kembali beraksi bersama Juventus lebih cepat. Pasalnya, sanksi empat tahunnya dikurangi menjadi hanya 18 bulan.
Pogba tersandung kasus doping setelah teruji positif menggunakan obat penambah testosteron pada bulan Agustus 2023. Gelandang Prancis itu dijatuhi larangan empat tahun bermain sepak bola profesional.
Pogba mengajukan banding, yang akhirnya diterima. Pengadilan arbitrase olahraga (CAS) memutuskan untuk mengurangi hukuman Pogba, dari empat tahun menjadi 18 bulan saja.
Pogba diperkirakan bisa kembali bermain di kompetisi resmi pada Maret 2025 di bawah arahan pelatih baru Juventus, Thiago Motta. Menurut laporan di Italia, dia bahkan mungkin sudah bisa kembali berlatih di Continassa lebih awal, yakni pada Januari 2025.
Bagaimana wujud starting XI Juventus dengan potensi kembalinya Pogba? Masih adakah tempat untuknya?
Pogba Jadi Tambahan Opsi di Lini Tengah

Kehadiran Pogba sebagai tambahan opsi di lini tengah tentu akan menjadi angin segar bagi Motta. Namun, hal ini juga bisa memunculkan dilema dalam memilih pemain untuk mengisi posisi gelandang serang.
Juventus sebelumnya telah mengeluarkan dana besar untuk mendatangkan Teun Koopmeiners, yang sering bermain di posisi favorit Pogba, yaitu sebagai gelandang paling depan dalam formasi tiga pemain tengah. Selain itu, bintang muda jebolan Next Gen, Kenan Yildiz, juga telah tampil mengesankan di posisi nomor 10 pada awal musim 2024/2025.
Artinya, jika Pogba ingin bermain secara reguler untuk Juventus musim ini, dia mungkin harus beradaptasi dengan peran yang lebih dalam di lini tengah. Ini situasi yang serupa dengan saat dia mengakhiri kariernya di Manchester United, di mana dia sering bermain di posisi lebih dalam, tepat di belakang Bruno Fernandes.
Prediksi Starting XI Juventus dengan Paul Pogba

Prediksi susunan pemain untuk starting XI Juventus ini tidak menyertakan Gleison Bremer, yang cedera jangka panjang. Namun, Nico Gonzalez masuk dalam daftar karena diperkirakan hanya absen sekitar satu bulan.
Formasi 4-2-3-1: Di Gregorio/Perin; Cambiaso, Kalulu, Gatti, Cabal; Locatelli/Fagioli/McKennie, Pogba; Nico Gonzalez, Koopmeiners, Yildiz; Vlahovic.
Sumber: Football Italia
Klasemen Serie A/Liga Italia

Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Assist Romelu Lukaku dan Gol 26 Detik Scott McTominay
- 2 Kata untuk Como Racikan Cesc Fabregas: Susah Menang
- Napoli di Tangan Antonio Conte: Ganas!
- Head to Head dan Statistik: Inter Milan vs Torino - Serie A
- Prediksi Inter Milan vs Torino 6 Oktober 2024
- Verona vs Venezia: Sempat Unggul Cepat, Jay Idzes dan Kawan-kawan Akhirnya Kalah 1-2
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 Januari 2026 22:56Jesse Lingard Segera Comeback, Serie A Jadi Tujuan Paling Realistis
-
Otomotif 29 Januari 2026 21:37Espargaro Bersaudara Kompak Kuasai Hari Pertama Tes Shakedown MotoGP Sepang 2026
-
Tim Nasional 29 Januari 2026 21:08Klasemen Grup A AFC Futsal Asian Cup 2026: Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
LATEST UPDATE
-
Voli 29 Januari 2026 23:48 -
Liga Inggris 29 Januari 2026 23:31 -
Liga Italia 29 Januari 2026 22:56 -
Liga Champions 29 Januari 2026 22:34 -
Bola Indonesia 29 Januari 2026 21:51 -
Otomotif 29 Januari 2026 21:37
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5459080/original/096710300_1767153029-emery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486892/original/056275200_1769635928-gianluca-prestianni-benfica-berebut-bola-jude-bellingham-real-madrid-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488063/original/082896200_1769702639-Maruarar_Sirait.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4433617/original/028077500_1684489965-pexels-wasio-kadir-10489236.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487997/original/093008600_1769691649-Screenshot_20260129_180238_Instagram.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5368321/original/016716900_1759373110-WhatsApp_Image_2025-10-02_at_09.36.17.jpeg)

