Zanetti: Kemenangan Penting Untuk Hadapi Roma

Zanetti: Kemenangan Penting Untuk Hadapi Roma
Javier Zanetti © AFP
- Kapten Inter Milan, Javier Zanetti mengungkapkan pentingnya kemenangan melawan Fiorentina yang menurutnya akan menjadi bekal berharga untuk menghadapi Roma di Semifinal Coppa Italia nanti.

Pasukan Leonardo ini mengalahkan Fiorentina dengan skor 3-1 untuk mengukuhkan posisi runner up di papan klasemen Serie A. Mengingat AC Milan telah mengamankan gelar Serie A, maka Inter kini fokus pada perburuan Coppa Italia.

Inter sebelumnya telah memenangi laga leg pertama di Olimpico dengan skor tipis 0-1. Dan Zanetti mempercayai kemenangan melawan Fiorentina akan menambah rasa percaya diri timnya saat menjamu Roma.

"Laga ini berlangsung dengan tensi panas, namun sekali lagi kami bisa memperlihatkan kemampuan kami. Kami butuh untuk terus menang sebagai persiapan menghadapi pertandingan Coppa Italia, yang mana merupakan laga sangat penting," ucap pemain asal Argentina itu kepada Inter Channel.

Zanetti juga mengekspresikan kegembiraannya melihat pemain muda Inter, Philippe Coutinho yang mencetak gol pertamanya saat menghadapi Fiorentina.

"Kami sudah seperti anak dan ayah dan saya merasa senang untuknya. Karena saya tahu hal itu tidaklah mudah. Dia tidak mendapat banyak kesempatan dan ketika kesempatan itu datang, dia mencetak gol untuk memastikan kemenangan kami."

"Kami semua paham akan kualitas Coutinho dan kami harap dia dapat memberikan kontribusi kepada tim mulai hari ini hingga akhir musim nanti," Zanetti menjelaskan. [initial]

Cambiasso: Milan Cuma Bisa Juara Musim Ini (int/mac)

Berita Terkait