
Bola.net - Sporting Director Gresini Racing, Michele Masini, resmi mengumumkan bahwa Frankie Carchedi akan menjadi crew chief Marc Marquez di MotoGP 2024. Ini sekaligus mengakhiri kolaborasi Marquez dengan Santi Hernandez, yang telah menjadi crew chief-nya sejak Moto2 2011.
Sejak 2011, Marquez selalu didampingi oleh Hernandez. Bersama-sama, mereka meraih tujuh gelar dunia, yakni 1 di Moto2 dan 6 di MotoGP. Beberapa mekanik Marquez di Repsol Honda saat ini, juga sudah bekerja sama dengannya sejak di Moto2, tetapi takkan diboyong ke Gresini.
Marquez punya alasan mengapa dirinya tak mau memboyong krunya dari Honda ke Gresini. Ia tak mau merusak harmoni kedua tim, dan tegas menyatakan dirinya lah yang harus menyesuaikan diri dengan situasi di Gresini, karena ia yang memutuskan bergabung ke skuad Italia itu.
Masih Diskusikan Mekanik

Dalam jumpa pers di Mandalika, Kamis (12/10/2023), Marquez sempat mengaku sedang berdiskusi dengan Gresini untuk membawa satu mekanik. Namun, lewat siaran langsung Dorna Sports di sela sesi FP2 Seri Mandalika, Jumat (13/10/2023), Masini menegaskan Hernandez bukan orang yang dimaksud Marquez.
Pasalnya, Masini menyatakan bahwa Carchedi lah yang akan menjadi crew chief Marquez tahun depan. "Ya, saya bisa mengonfirmasi bahwa Frankie Carchedi akan menjadi crew chief Marc musim depan. Kami masih bicara soal mekanik. Jelas kami akan menambah kekuatan tim dengan tambahan satu sosok," ungkap Masini.
Mengenal Sosok Frankie Carchedi

Carchedi sendiri bukan sembarang crew chief. Pria asal Inggris berdarah Italia ini merupakan manajer pribadi pembalap GASGAS Aspar Team Moto2, Jake Dixon, sekaligus merupakan crew chief Fabio di Giannantonio, yang posisinya di Gresini akan digantikan Marquez musim depan.
Carchedi pernah menjadi crew chief dua kali juara dunia James Toseland di WorldSBK, juga merupakan crew chief yang membantu Joan Mir menjuarai MotoGP 2020 bersama Suzuki. Seperti halnya Mir yang musim ini pindah ke Repsol Honda, Carchedi pindah ke Gresini tahun ini usai Suzuki mundur dari MotoGP.
Jadwal Pekan Balap MotoGP Indonesia 2023
Jumat, 13 Oktober 2023
08:00-08:35 WIB: P1 Moto3
08:50-09:30 WIB: P1 Moto2
09:45-10:30 WIB: FP1 MotoGP
12:15-12:50 WIB: P2 Moto3
13:05-13:45 WIB: P2 Moto2
14:00-15:00 WIB: P MotoGP
Sabtu, 14 Oktober 2023
07:40-08:10 WIB: P3 Moto3
08:25-08:55 WIB: P3 Moto2
09:10-09:40 WIB: FP2 MotoGP
09:50-10:05 WIB: Q1 MotoGP
10:15-10:30 WIB: Q2 MotoGP
11:50-12:05 WIB: Q1 Moto3
12:15-12:30 WIB: Q2 Moto3
12:45-13:00 WIB: Q1 Moto2
13:10-13:25 WIB: Q2 Moto2
14:00-14:45 WIB: SPR MotoGP
Minggu, 15 Oktober 2023
08:40-08:50 WIB: WUP MotoGP
09:00-09:35 WIB: Riders Fan Parade MotoGP
10:00-10:35 WIB: Race Moto3
11:15-11:55 WIB: Race Moto2
13:00-13:50 WIB: Race MotoGP
Sumber: MotoGP
Baca juga:
- Hasil Latihan Kedua Moto2 Mandalika: Pedro Acosta Berkuasa, Asapi Aron Canet
- Masih Kesakitan, Alex Marquez Resmi Mundur dari Sisa MotoGP Mandalika
- Hasil Latihan Kedua Moto3 Mandalika: Deniz Oncu Giliran Terdepan, Asapi Diogo Moreira
- Repsol Honda Bantah Pepet Miguel Oliveira: Kami Belum Gerak Cari Rider Baru!
- Kawan Jadi Lawan: Honda Janji Rakit Motor Kompetitif demi Kalahkan Marc Marquez
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)

