
Bola.net - Kedua pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins, sama-sama bersemangat menghadapi seri kandang mereka, yakni MotoGP Eropa, yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, pada 6-8 November nanti. Mereka pun bertekad tampil kompetitif.
Saat ini, Mir tengah duduk di puncak klasemen pembalap dengan koleksi 137 poin, unggul 14 poin dari Fabio Quartararo. Meski merupakan rider paling konsisten dengan koleksi podium terbanyak (6) sejauh ini, uniknya Mir belum juga meraih kemenangan.
Atas alasan inilah ia merasa kecewa hanya finis ketiga dalam MotoGP Teruel, dua pekan lalu, karena ia merasa punya kans yang lebih baik untuk menang. Ia pun bertekad balas dendam akhir pekan ini, dan berharap akhirnya bisa memetik kemenangan perdana.
Joan Mir Merasa Kondisinya Oke untuk Berjuang
"Pada balapan sebelumnya, saya sebenarnya agak kecewa finis ketiga, hanya karena saya merasa potensi kami lebih besar. Namun, target saya adalah naik podium, dan saya berhasil melakukannya," ujar Mir dalam rilis resmi tim pada Rabu (4/11/2020).
"Secara umum, saat ini saya merasa oke, dan saya siap bertarung di Valencia, trek yang menyenangkan dan bersahabat dengan saya. Bakal menyenangkan bisa kembali turun lintasan pada Jumat pagi untuk pekan balap yang baru," lanjut juara dunia Moto3 2017 ini.
Alex Rins Hanya Fokus Teruskan Tren
Hal senada pun diungkapkan Rins, yang juga masih punya kans juara dengan duduk di peringkat 6 klasemen rider dengan ketertinggalan 32 poin dari Mir. Bedanya, Rins merasa tak terbebani, dan hanya ingin meneruskan tren podium dan kemenangan dalam beberapa balapan sebelumnya.
"Menjelang tiga balapan terakhir, saya tak terbebani. Jelas hasil saya belakangan ini sangat baik, dan saya harap bisa melanjutkan tren ini. Tapi saya ingin tetap bekerja seperti biasa. Saya pernah dapat hasil baik di Valencia, jadi saya senang bisa kembali ke lintasan dan melihat apa yang bisa kami lakukan akhir pekan nanti," tutup Rins.
Sumber: Suzuki Ecstar
Video: Andrea Dovizioso Menangi MotoGP Austria yang Tak Terlupakan
Baca Juga:
- Tinggal Tiga Seri Tersisa, Andrea Dovizioso Tekad Berjuang Sampai Akhir
- 6 Alasan Logis Yamaha Pilih Garrett Gerloff Jadi Cadangan Valentino Rossi
- Mengenal Garrett Gerloff, Rider Cadangan Valentino Rossi di MotoGP Eropa
- Masih Positif Covid-19, Valentino Rossi Berharap Hasil Tes Kedua Negatif
- Valentino Rossi Masih Positif Covid-19, Garrett Gerloff Siap Gantikan di MotoGP Eropa
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:24 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

