
Bola.net - Jorge Lorenzo memberikan pembelaannya kepada Alex Marquez, yakni rider yang ditunjuk untuk menggantikan posisinya di Repsol Honda pada 2020, usai ia memutuskan pensiun pada akhir 2019. Kepada Cadena SER, Lorenzo mengaku yakin Marquez sudah layak naik ke MotoGP.
Meski berstatus sebagai juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019, Marquez kerap dianggap tak layak membela Repsol Honda hanya karena ia adik Marc Marquez. Padahal, menurut Lorenzo, dua gelar ini seharusnya sudah cukup membuktikan bahwa rider 24 tahun itu memang layak turun di kelas tertinggi.
Menurut Lorenzo, Marquez bahkan bakal bisa berkembang lebih baik. Selain punya etos kerja yang baik, Marquez dinaungi tim paling prestisius di MotoGP dan bertandem dengan kakaknya sendiri yang sangat berpengalaman dan merupakan delapan kali juara dunia.
Alex Marquez Punya Panutan Terbaik
"Alex punya gen yang bagus. Keluarga Marquez telah menjadi juara dunia beberapa kali. Alex punya panutan terbaik di rumah. Ia sangat layak naik ke MotoGP, ia telah memperbaiki diri dan berevolusi selama beberapa tahun terakhir," ujar Lorenzo.
Lima kali juara dunia ini juga meyakini atmosfer kerja di Repsol Honda akan berlangsung positif, karena takkan ada cekcok di antara Marquez Bersaudara.
"Kompetisi di antara Marquez Bersaudara? Saya rasa tak ada rivalitas di antara mereka. Marc ada di level yang jauh lebih tinggi. Marc ada di angka 10, sementara Alex ada di angka 5," ungkap Lorenzo, yang kini menjabat sebagai test rider Yamaha.
Alex Marquez Bakal Butuh Kesabaran
Lorenzo juga mengaku telah mengamati proses adaptasi Marquez di atas RC213V selama masa uji coba pramusim di Malaysia dan Qatar pada Februari lalu. Menurutnya, El Pistolas terus mengalami progres positif, namun yakin perjalanannya menaklukkan Honda akan panjang.
"Alex sudah lebih baik, tapi pada awalnya ia pasti akan kesulitan dengan Honda, karena itu bukan motor yang mudah di kendarai. Tapi di garasi, ia punya referensi yang penting, seperti kakaknya, untuk coba belajar. Jelas ia butuh banyak kesabaran dan konsistensi," tutupnya.
Video: Kalahkan Rossi-Marquez, Bagnaia Menangi MotoGP Virtual Race
Baca Juga:
- Marc Marquez Sarankan MotoGP Bekukan Kontrak Pebalap
- Rossi-Vinales Tak Iri Jack Miller Bisa Latihan Motocross
- Silverstone Resmi Gelar Formula 1 GP Inggris Tanpa Penonton
- Jadwal Siaran Langsung MotoGP Virtual Grand Prix Jerez 2020
- MotoGP Umumkan Peserta Seri Ketiga Virtual Grand Prix, Moto2-Moto3 Juga Ikut
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:37
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:37
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Seri Australia di Phillip Island
- Profil Raul Fernandez, Pemenang Terbaru MotoGP yang Terlambat Berkarier dan Sempat Benci Balap Motor
- Sejarah Baru MotoGP! Kini Semua Tim Peserta Sudah Pernah Cicipi Kemenangan, Siapa Saja Penyumbangnya?
- Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...