
Bola.net - Empat tahun sudah berlalu sejak Suzuki pertama kali diketahui bertekad menurunkan tim satelit di MotoGP. Nyatanya, hingga 2020, keinginan mereka itu belum juga terwujud. Manajer Tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio, pun mengaku kepada GPOne bahwa misi ini memang sulit, namun ia tak mau menyerah dalam mewujudkannya.
Tekad Suzuki ini kabarnya terganjal para petinggi mereka di Hamamatsu, Jepang, yang masih ragu menambah biaya balap mereka di MotoGP, mengingat Suzuki pabrikan motor Jepang yang tak terlalu besar seperti Honda dan Yamaha. Namun, Brivio yakin, jika ingin cepat merebut gelar dunia, tim satelit harus ditambahkan.
"Benar bahwa kami tengah mengusahakannya. Kami telah menyatakan keinginan memiliki tim satelit, meski saya harus hati-hati bicara karena kami telah berdiskusi selama bertahun-tahun. Sangat wajar kami ingin punya satu tim lagi, demi dapat lebih banyak data agar pengembangan juga makin cepat," ujarnya pada Minggu (23/8/2020).
Tahun 2022 Lebih Realistis
Brivio juga menyatakan pihaknya sudah konstan berkonsultasi dengan Dorna Sport mengenai kemungkinan menurunkan tim satelit. Dorna pun memberikan dukungan penuh, namun menurut Brivio, waktu yang realistis untuk mewujudkannya adalah pada 2022 mendatang.
"Kami sudah bicara dengan Dorna, dan waktu idealnya adalah 2022, karena saat itulah kontrak baru dengan semua pabrikan dan tim akan diperbarui. Kami ingin coba dan mengobrol dengan banyak orang di paddock. Seseorang sudah meminta informasi pada kami, jadi jelas ada ketertarikan," ungkapnya.
Akankah Kerja Sama dengan VR46?
Beberapa tahun lalu, LCR Team dikabarkan sempat tertarik menjadi tim satelit Suzuki, namun batal karena Honda ditinggalkan Marc VDS. Suzuki pun punya dua opsi, yakni Esponsorama Racing, yang masih jadi tim satelit Ducati, atau Team VR46, tim Valentino Rossi yang saat ini masih turun di Moto3 dan Moto2.
VR46 memang sudah tiga tahun belakangan ini dikabarkan akan melebarkan sayap di MotoGP, meski Rossi menegaskan hal itu takkan terwujud selama dirinya belum pensiun dan mencari sponsor bukan hal yang mudah. Namun, masalah terbesarnya adalah VR46 sangat dekat dengan Yamaha.
Saat ditanya soal kans ini, Brivio yang juga teman dan eks manajer pribadi Rossi ini ogah menjawab panjang. "Kami jelas ingin punya tim satelit, tapi kami harus menemukan seseorang yang memang ingin mau melakukannya dengan kami!" tuturnya sembari tertawa. "Saat ini, kami baru tahap ngobrol dengan orang-orang di Paddock," pungkasnya.
Sumber: GPOne
Video: Kembali Bergulir, MotoGP 2020 Ketat Terapkan Protokol Kesehatan
Baca Juga:
- Teringat Mendiang Sahabat, Takaaki Nakagami Emosional Jelang MotoGP Misano
- Kaget Andrea Dovizioso Hengkang, Pecco Bagnaia Siap Gantikan di Ducati
- Video: Valentino Rossi Jajal Trek Mobil Drift Milik Sang Ayah
- Pesan untuk Dovizioso: Bagnaia Buktikan Ducati Tak Punya Masalah Menikung
- 'Sukses Juara di Mana-Mana, Kini Saatnya KTM Kuasai MotoGP'
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:37
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:37
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
MOST VIEWED
- Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Seri Australia di Phillip Island
- Profil Raul Fernandez, Pemenang Terbaru MotoGP yang Terlambat Berkarier dan Sempat Benci Balap Motor
- Sejarah Baru MotoGP! Kini Semua Tim Peserta Sudah Pernah Cicipi Kemenangan, Siapa Saja Penyumbangnya?
- Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...