
Bola.net - Managing Director Yamaha Motor Racing (YMR), Lin Jarvis, mengaku sangat senang Jorge Lorenzo mau kembali bergabung dalam proyek MotoGP mereka, meski kali ini takkan jadi pebalap, melainkan test rider untuk tim uji coba Yamaha yang bermarkas di Eropa.
Lorenzo sejatinya telah memutuskan pensiun pada akhir musim lalu. Namun Yamaha, satu-satunya pabrikan MotoGP yang tak punya tim uji coba di Eropa, segera mendekatinya. Pengumuman resmi bergabungnya Lorenzo pun dirilis pada Kamis (30/1/2020).
Lorenzo digaet Yamaha pada 2006, bahkan sebelum ia meraih 2 gelar GP250. Ia diletakkan di tim pabrikan Fiat Yamaha pada 2008, jadi tandem Valentino Rossi. Selama 9 musim di pabrikan Garpu Tala, Lorenzo meraih tiga gelar dunia, 145 podium, 44 kemenangan, dan 40 pole.
"Jelas kami sangat senang bisa kembali menyambut Jorge Lorenzo di Yamaha. Ketika kami tahu Jorge hendak mengakhiri karier balapnya, kami segera mulai mempertimbangkan pembuatan proposal untuknya agar mau bergabung dengan kami," ungkap Jarvis.
Tertarik Berkat Prestasi Gemilang di Masa Lalu
Usai membela Yamaha, Lorenzo sempat hengkang ke Ducati pada 2017, tapi hanya meraih tiga kemenangan. Ia pun pindah ke Repsol Honda pada 2019, namun gagal kompetitif, dan mengalami cedera punggung berkepanjangan hingga akhirnya memutuskan pensiun.
"Statistik prestasi Jorge dengan kami selama 9 tahun bersama sudah bicara dengan sendirinya. Ia jelas merupakan rider MotoGP yang sangat berpengalaman, yang sangat familiar dengan YZR-M1 dan orang-orang Yamaha," tutur Jarvis.
"Kami sangat paham Jorge rider yang punya pemikiran sangat tepat, pebalap yang penuh motivasi, dengan konsistensi tanpa cela, serta pandangan teknis yang baik: semua kualitas yang Anda butuhkan dari diri seorang test rider dengan level tinggi," lanjut pria asal Inggris ini.
Didampingi Eks Crew Chief Valentino Rossi

Lorenzo akan didampingi eks crew chief Valentino Rossi pada 2014-2019, Silvano Galbusera. Meski begitu, Yamaha mengaku tak punya rencana untuk menurunkan Lorenzo sebagai pebalap wildcard, meski tak menutup kemungkinan apa pun.
"Menggabungkan pengalaman, pengetahuan, dan kecepatan Jorge dengan pengalaman Silvano adalah elemen penting strategi Yamaha memperkuat tim uji coba, yang bertujuan menjembatani jarak antara insinyur dan para test rider di Jepang dengan tim Monster Energy Yamaha MotoGP," tutup Jarvis.
Lorenzo pun akan memulai tugasnya sebagai test rider Yamaha di uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 2-4 (shakedown) dan 7-9 Februari nanti, serta akan turun di semua uji coba yang akan diikuti dan digelar Yamaha.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 14 November 2025 19:58Hasil Latihan Moto3 Valencia 2025: Duet Leopard Berkuasa, David Almansa Terdepan
-
Otomotif 14 November 2025 18:04Hasil FP1 MotoGP Valencia 2025: Jack Miller Catat Waktu Tercepat, Ungguli Ai Ogura
-
Otomotif 14 November 2025 17:22Hasil FP1 Moto2 Valencia 2025: Alex Escrig Ungguli Manuel Gonzalez
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 15 November 2025 05:59 -
Piala Dunia 15 November 2025 05:51 -
Liga Spanyol 15 November 2025 04:50 -
Bola Dunia Lainnya 15 November 2025 04:29 -
Piala Dunia 15 November 2025 04:21 -
Liga Spanyol 15 November 2025 04:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413372/original/065284200_1763127464-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413374/original/040202500_1763127465-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413038/original/018066700_1763112245-siswa_SD_di_Bogor_Selatan_dilarikan_ke_Puskesmas.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413415/original/017890800_1763131890-1000758776.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413393/original/013726600_1763129059-PHOTO-2025-11-14-20-16-58.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5412659/original/007356000_1763100464-ClipDown.com_582751056_18491715409079633_3143906725280384863_n.jpg)
