
Bola.net - Benfica dan Chelsea akan berduel di babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025. Laga Benfica vs Chelsea ini dimainkan di Bank of America Stadium, Charlotte. Pertandingannya akan kick-off Minggu, 29 Juni 2025, jam 03.00 WIB.
Dua wakil Eropa akan saling jegal. Sang pemenang akan melawan salah satu klub Brasil, Palmeiras atau Botafogo, di perempat final.
Benfica lolos dengan status pemuncak Grup C berbekal tujuh poin dari tiga pertandingan. Mereka membuka turnamen dengan hasil imbang 2-2 kontra Boca Juniors, lalu menang telak atas Auckland City dan menekuk Bayern Munchen.
Kemenangan 1-0 atas Bayern di laga terakhir jadi pernyataan tegas dari pasukan Bruno Lage. Andreas Schjelderup mencetak gol kemenangan di menit ke-13, sementara Anatoliy Trubin tampil brilian menjaga gawang di bawah teriknya suhu 37 derajat Celsius.
Lage merasa timnya diremehkan sebelum turnamen, terutama dalam laga kontra Bayern. Ia pun meminta publik untuk mulai percaya pada kualitas dan progres yang sedang dibangun Benfica musim ini.
Secara historis, Benfica belum pernah menang atas Chelsea dalam tiga pertemuan sebelumnya. Kekalahan paling menyakitkan terjadi di final Liga Europa 2013 saat gol menit akhir membuat mereka kalah 1-2.
Total, dari 40 laga melawan tim Inggris, Benfica hanya mengemas 11 kemenangan dan sudah kalah 21 kali. Statistik ini memberi tekanan tambahan bagi Eagles jelang laga kontra Chelsea.
Prediksi Starting XI Benfica vs Chelsea
Benfica (4-2-3-1): Trubin; Aursnes, Silva, Otamendi, Carreras; Barreiro, Sanches; Di Maria, Prestianni, Schjelderup; Pavlidis
Pelatih: Bruno Lage
Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; James, Tosin, Colwill, Cucurella; Caicedo, Fernandez; Neto, Palmer, Madueke; Delap
Pelatih: Enzo Maresca
Head to Head Benfica vs Chelsea
3 pertemuan sebelumnya
- 16/05/13 Benfica 1-2 Chelsea
- 05/04/12 Chelsea 2-1 Benfica
- 28/03/12 Benfica 0-1 Chelsea
5 laga terakhir Benfica
- 18/05/25 Braga 1-1 Benfica
- 25/05/25 Benfica 1-3 Sporting
- 17/06/25 Boca 2-2 Benfica
- 20/06/25 Benfica 6-0 Auckland
- 25/06/25 Benfica 1-0 Bayern Munchen
5 laga terakhir Chelsea
- 25/05/25 Nottm Forest 0-1 Chelsea
- 29/05/25 Betis 1-4 Chelsea
- 17/06/25 Chelsea 2-0 LAFC
- 21/06/25 Flamengo 3-1 Chelsea
- 25/06/25 Tunis 0-3 Chelsea
Prediksi Skor Benfica vs Chelsea
Chelsea bangkit dari kekalahan lawan Flamengo dengan menekuk Esperance Tunis 3-0 di laga terakhir grup. Rotasi besar-besaran Enzo Maresca membuahkan hasil manis berkat kontribusi para pemain muda seperti Delap dan George.
Finis sebagai runner-up Grup D membuat Chelsea berada di jalur berbeda dengan tim-tim besar seperti Bayern, PSG, dan Real Madrid. Namun, Maresca tak ingin anak asuhnya jemawa, menegaskan bahwa Benfica punya kualitas dan karakter berbahaya.
Melihat rekor pertemian, Chelsea menang 11 kali dari 15 laga lawan klub Portugal, mencetak 23 gol. Meski begitu, mereka tetap harus berhati-hati jika tak ingin jadi korban kejutan dari sang debutan ambisius, Benfica.
Prediksi skor akhir: Benfica 1-2 Chelsea
Babak 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025
Sabtu, 28 Juni 2025
- 23.00 WIB - Palmeiras vs Botafogo
Minggu, 29 Juni 2025
- 03.00 WIB - Benfica vs Chelsea
- 23.00 WIB - PSG vs Inter Miami
Senin, 30 Juni 2025
- 03.00 WIB - Flamengo vs Bayern Munchen
Selasa, 1 Juli 2025
- 02.00 WIB - Inter Milan vs Fluminense
- 08.00 WIB - Manchester City vs Al Hilal
Rabu, 2 Juli 2025
- 02.00 WIB - Real Madrid vs Juventus
- 08.00 WIB - Borussia Dortmund vs Monterrey
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
