
Bola.net - Menjadi pelatih Real Madrid bukan pekerjaan ringan. Xabi Alonso tahu betul tantangan yang menantinya saat harus menyusun susunan pemain. Pasalnya, lini serang Los Blancos penuh dengan talenta kelas dunia.
Vinicius Junior dan Kylian Mbappe nyaris pasti menempati dua posisi utama. Artinya, hanya tersisa satu slot yang masih diperebutkan oleh para bintang lainnya. Rodrygo sempat diunggulkan, tapi nama lain justru mencuri sorotan.
Adalah Brahim Diaz yang tampil menyala dalam laga kontra Al Hilal di Piala Dunia Antarklub 2025. Turun sebagai pemain pengganti, Diaz langsung memberi pengaruh besar. Alonso pun dibuat jatuh hati oleh semangat dan gaya main sang gelandang serang.
Performa Brahim Diaz Memuaskan
Media Spanyol AS melaporkan bahwa Alonso sangat puas dengan performa Brahim Diaz. Ia menilai Diaz sebagai pemain dengan semangat dan intensitas tinggi yang sesuai dengan filosofi tim. Alonso bahkan menganggap Diaz memiliki “semua bahan” yang dibutuhkan seorang pemain modern.
Diaz kini bukan sekadar pelapis, tapi bagian penting dari proyek jangka panjang Alonso. Sang pelatih melihatnya sebagai investasi masa depan Real Madrid. Keyakinan ini datang di saat Diaz sedang mencari tempat yang pantas di skuad utama.
Selama ini, Diaz kerap tertutup bayang-bayang Jude Bellingham dan Rodrygo. Namun, kini, pintu menuju tim inti terbuka lebih lebar. Kesempatan emas itu tak ingin dia sia-siakan.
Kontrak Baru Menunggu
Kehadiran Alonso ikut mempercepat proses negosiasi kontrak baru Brahim Diaz. Real Madrid dan perwakilan Diaz tinggal membahas detail teknis sebelum menandatangani kesepakatan. Jika tak ada kendala, pengumuman resmi bisa terjadi dalam beberapa hari ke depan.
Faktor kepercayaan Alonso membuat prosesnya berjalan mulus. Diaz kini merasa dihargai dan dipercaya sebagai bagian dari rencana utama klub. Ini sangat berbeda dibanding era Carlo Ancelotti, di mana dia lebih sering jadi pelapis.
Penampilan Cemerlang Lawan Al Hilal
Laga melawan Al Hilal jadi panggung pembuktian bagi Diaz. Masuk pada babak kedua, ia langsung bermain agresif dan penuh energi. Tekanan tinggi dan pergerakan cerdasnya memberi warna baru dalam serangan Madrid.
Kontribusi tersebut jadi pembeda dari penampilan datar Rodrygo. Alonso pun mulai serius mempertimbangkan Diaz untuk tampil sejak menit pertama. Ini bisa jadi titik balik penting dalam perjalanan kariernya di Santiago Bernabeu.
Akhir pekan ini, Madrid akan menghadapi Pachuca. Dengan kemungkinan absennya Mbappe, peluang Diaz untuk tampil sebagai starter terbuka sangat lebar. Ini saatnya bagi Diaz untuk keluar dari bayang-bayang dan membuktikan bahwa kepercayaan Alonso tidak salah tempat.
Sumber: AS, Madrid Universal
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Arsenal: Tak Ada Nico Williams, Rodrygo pun Jadi
- Xabi Alonso Buat Satu Pemain Real Madrid Kecewa Berat
- Sepinya Tribun Piala Dunia Klub 2025: Dua Wakil Spanyol Jadi Penyelamat FIFA
- Huijsen Baru Datang, Real Madrid Sudah Bidik Bek Tengah Lainnya
- Camavinga dalam Incaran Arsenal: Peluang Transfer Gelandang Madrid?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 11 Januari 2026 10:55Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 11 Januari 2026 23:35 -
Liga Italia 11 Januari 2026 23:24 -
Liga Italia 11 Januari 2026 23:07 -
Liga Inggris 11 Januari 2026 22:53 -
Bola Indonesia 11 Januari 2026 21:48 -
Voli 11 Januari 2026 21:30
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11 -
piala dunia 2 Januari 2026 08:40 -
piala dunia 30 Desember 2025 07:39 -
piala dunia 29 Desember 2025 15:17
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469648/original/052265700_1768143787-AP26011531976527.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469651/original/030934700_1768144054-IMG_3115.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469626/original/082907000_1768140548-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.18.34__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469623/original/019184600_1768139865-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.16.36.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469615/original/027157800_1768139189-IMG_20260111_194927.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5451314/original/077847000_1766277325-Gunung_Semeru_erupsi.jpg)
