
Bola.net - - Pelatih Swedia, Janne Andersson mengungkapkan keyakinan bahwa timnya memiliki semua kemampuan untuk menang dan menyingkirkan Italia di play off Piala Dunia 2018.
Sebagaimana diketahui, Swedia dan Italia harus saling jegal di play off Piala Dunia tengah pekan ini. Leg pertama akan digelar di Stockholm pada hari Jumat, sebelum menghadapi tim Giampiero Ventura di San Siro, Senin waktu setempat.
Jelang pertemuan tersebut, Janne Andersson mengatakan bahwa timnya penuh kepercayaan diri bisa mengalahkan Azzurri.
"Kami memiliki segalanya untuk menang, dan perasaan saya bagus. Tak ada apa pun di dunia ini yang saya inginkan daripada pergi ke Rusia musim panas mendatang. Tapi saya tak merasakan tekanan terhadap saya," ujarnya.
Meskipun mengakui tim Italia penuh pemain berkualitas, namun Andersson mengatakan bahwa pengalaman bermain di penyisihan grup melawan tim seperti Belanda dan Prancis membuat mereka penuh keyakinan.
"Italia memiliki tim yang penuh dengan pemain top. Kami memiliki grup kualifikasi terberat melawan Belanda dan Prancis, dan kami memainkan beberapa permainan yang sangat bagus," sambungnya.
"Bila kami bisa bermain di level itu, kami bisa mengalahkan tim manapun di dunia ini, termasuk Italia," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 25 Desember 2025 07:15Rahasia Gattuso Latih Italia: Akui 'Copy Paste' Taktik Marcello Lippi
-
Piala Dunia 19 Desember 2025 15:38Kode Keras Gattuso! 3 Nama Baru Masuk Radar Timnas Italia, Ada Wonderkid Milan
-
Piala Dunia 21 November 2025 13:57Gattuso Woles Ditanya Irlandia Utara, Tapi Murka Ditanya Soal Chiesa, Ada Apa?
-
Liga Italia 21 November 2025 08:16Curhat Alessandro Bastoni: Di Italia, Kekalahan Rasanya Seperti Kiamat!
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Januari 2026 14:02 -
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
